31 January 2016

Menghadirkan Surga Dalam Rumah Tangga

Jumat, 29 Januari 2016 pukul 13.00 wib bertempat di Masjid Jamasba Bantul berlangsung kegiatan Pengajian dan kajian kemuslimahan.

Kegiatan dihadiri perwakilan Ibu - ibu se Kabupaten Bantul dengan penceramah yaitu Ibu Halimah Alaydrus dari Jakarta bertemakan “Menghadirkan Surga dalam rumah tangga”.

Dalam ceramahnya Ibu ustadzah Halimah Alaydrus menyampailan tentang cara menghadirkan surga dalam rumah tangga yaitu bagaimana istri mampu melayani suami dengan ikhlas

Pentingnya membangun keharmonisan dalam keluarga agar terbina keluarga yang sakinah mawardah dan warohmah

Komunikasi yang baik sangat diperlukan dalam membangun hubungan yang baik dalam keluarga.

Kegiatan dihadiri kira kira 200  jamaah, berakhir pukul 15.00 wib situasi aman dan terkendali dengan pengamanan dari personil Polsek Bantul. (Sihumas Polsek Bantul)

Waridah Ditemukan Meninggal Dunia Di Anak Sungai Winongo Kretek

Ny. Waridah (65 Tahun) warga Gegunung Rt 04 Tirtohargo Kretek Bantul ditemukan tenggelam di anak sungai Winongo setempat dalam keadaan meninggal dunia, Sabtu, 30 Januari 2016 pukul 21.30 Wib.

Menurut keluarganya, saat itu pada pukul 16.00 Wib korban meninggalkan rumah tanpa pamit, karena sudah malam tidak pulang selanjutnya keluarga bersama warga masyarakat melakukan pencarian terhadap korban dan menemukan korban tenggelam di anak sungai kali Winongo dalam keadaan meninggal dunia.

Berdasarkan hasil Pemeriksaan Dokter Puskesmas Kretek dan Unit Identifikasi Polres Bantul tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban, selanjutnya korban diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan. (Sihumas Polsek Kretek)

Rumah Produksi Krecek Di Bantul Terbakar

Jumat, 29 Januari 2016 pukul 16.30 Wib, rumah sekaligus tempat produksi Krecek milik Purnomo (43 tahun) di dusun Kersen, Bantul, Bantul, Bantul terbakar pada bagaian dapurnya. Untung pada kejadian itu tidak menimbulkan lorban jiwa hanya kerugian materi saja senilai 10 juta.

Krecek adalah sejenis krupuk dengan bahan dasar kulit kerbau atau sapi. Krecek biasa digunakan pada masakan seperti sayur gudeg, sambal goreng krecek, dan aneka masakan variasi lainnya.

Seperti biasanya setiap sore karyawan perajin Krecek menggoreng Krecek (rambak kulit) dengan tungku, tiba-tiba api merambat naik keatas mengenai ruang dan usuk kayu dapur mengakibatkan kebakaran.

Melihat hal tersebut Korban langsung minta bantuan warga dan memanggil petugas pemadaman kebakaran Bantul.

Tidak lama kemudian petugas Polsek Bantul, Penanggulangan Bahaya Kebakaran (PBK) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bantul tiba di TKP dan langsung memadamkan api.

Setelah petugas bekerja keras barulah api bisa dipadamkan sebelum merembet ditempat lainya situasi aman tertib. (Sihumas Polsek Bantul)

30 January 2016

Pertemuan Rutin Linmas Triwidadi

Pajangan - Pertemuan rutin Linmas Desa Sendangsari Pajangan setiap hari Jum’at Pon kembali digelar. Kali ini pertemuan diadakan di Balai Desa Triwidadi Pajangan, Jum’at, 29 Januari 2016 pukul 10.00 Wib.

Hadir dalam pertemuan tersebut Bhabinkamtibmas Desa Triwidadi Aiptu Ngadiman, Ketua Linmas Triwidadi Bapak Kawid, Kasipem Desa Triwdadi Giyanta, S.Pd dan anggota Linmas Triwidadi.

Aiptu Ngadiman dalam kesempatan tersebut menyampaikan Linmas harus selalu menjaga kekompakan. Linmas harus bisa menjadi penggerak dalam kegiatan ronda malam di wilayahnya.

Aiptu Ngadiman juga menghimbau agar anggota Linmas mewaspadai tentang paham-paham radikal yang belakangan sedang marak seperti ISIS maupun Gafatar.

Acara dilanjutkan dengan arisan anggota Linmas Desa Triwidadi dan hingga selelsai pertemuan situasi berakhir dalam keadaan aman dan kondusif. (Sihumas Polsek Pajangan)

29 January 2016

Cegah Tawuran Antar Pelajar, Kapolsek Sedayu Adakan Rakor Dengan Kepala Sekolah

Dengan adanya indikasi akan terjadi tawuran antar  pelajar yang diduga melibatkan siswa SMAN I Sedayu dan SMK Sayegan Sleman maka Kapolsek Sedayu Kompol Moch Nawawi,S.Pd mengadakan rapat kordinasi dengan kedua belah Pihak Sekolah, Jumat, 29 Januari 2016 jam 10.00 Wib.

Kegiatan ini merupakan terobosan Kapolsek Sedayu untuk menyelesaikan segala permasalahan yang ada dan mencegah terjadinya tawuran pelajar antar kedua sekolah tersebut.

Kedatangan Kapolsek Sedayu yang didampingi Panit Binmas Ipda Agus Supraja, Kepala Sekolah dan BP SMA 1 Sedayu disambut hangat oleh Kepala sekolah SMK Sayegan dan Guru BP di ruang pertemuan SMK Seyegan.

Dalam rapat kordinasi itu dibahas tentang kenakalan remaja dan mencari segala permasalahan yang menjadi penyebab pelajar kedua sekolah tersebut akan tawuran.

Dalam kesempatanya, Kapolsek Sedayu memberikan masukan kepada masing-masing Kepala sekolah agar selalu merespon hal hal sekecil apapun yang menjadi permasalahan siswa serta janganlah segan segan untuk memberikan sangsi bagi pelajar yang melakukan pelanggaran berat.

Hal ini bermaksud menjadikan contoh siswa lainya untuk tidak lagi melakukan pelanggaran disiplin sekaligus menegakan tata tertib sekolah. Karena setiap pelanggaran apabila dibiarkan akan seperti virus yang bisa menular kemana mana.

Untuk meminimalkan tawuran antar pelajar, sekolah dihimbau menerapkan aturan tata tertib yang lebih ketat, agar siswa tidak seenaknya keluyuran pada jam – jam pelajaran di luar sekolah, Himbau Kapolsek Sedayu.

Selanjutnya peran Bimbingan Konseling harus diaktifkan dalam rangka pembinaan mental siswa. Membatu menemukan solusi bagi siswa yang mempunyai masalah. Sehingga persoalan-persoalan siswa yang tadinya dapat jadi pemicu sebuah tawuran dapat dicegah sekolah, saran Kapolsek.

Sedangkan Ipda Agus Supraja juga menyampaikan agar pihak sekolah memperkuat pendidikan karakter dan budi pekerti yang berorientasi pada pembentukan sikap dan perilaku.

Aktifkan kegiatan ekstra kurikuler, seperti keagamaan, PMR, Pencinta Alam, Bela Diri, kepramukaan dan lain-lain. Dengan berbagai aktivitas positif tersebut, tentu para pelajar tidak akan “kurang kerjaan”. Waktu mereka akan habis untuk hal-hal yang berguna.

Adapun intinya pertemuan tersebut dapat disimpulkan bahwa masalah kenakalan remaja merupakan tanggungjawab kita semua oleh karena itu kita harus meningkatkan pengawasan kepada para pelajar kita agar peristiwa tawuran antar pelajar tidak terulang kembali di masa yang akan datang. (Sihumas Polsek sedayu)

Tekan Kejahatan, Kasat Binmas Rutin Cek Pos Kamling

Untuk menekan berbagai tindak kejahatan, Kasat Binmas Polres Bantul AKP Rita Suwadi, SH, MM, SIK melakukan upaya upaya pencegahan salah satunya dengan mengadakan cek Pos Kamling secara rutin di berbagai wilayah yang ada di wilayah Bantul.

Menurut Kasat Binmas, kegiatan ini dilaksanakan selain untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan juga untuk mendekatkan diri ke masyarakat serta memberikan motivasi kepada warga untuk meningkatkan ronda malam dilingkungan masing masing.

“Kami bersama Bhabinkamtibmas, secara rutin mengecek kegiatan di Pos Kamling,” terang Kasat Binmas.

Saat menyambangi pos kamling kami menyampaikan pesan pesan kamtibmas dan berdialog dengan warga, karena dalam menciptakan kamtibmas ini kami membutuhkan peran serta warga masyarakat lewat giat Siskamling mengingat jumlah personil kepolisian yang terbatas, jelas Kasat kepada Humas Polres Bantul saat mengecek Pos Kamling di wilayah Bantul beberapa hari yang lalu. (Sat Binmas)

Memotivasi Warga Tingkatkan Ronda, Kasat Binmas Cek Pos Kamling Di Dlingo

Kasat Binmas Polres Bantul AKP Rita Suwadi, SH, MM, SIK bersama rombongan berkunjung ke Desa Dlingo tepatnya di Pos Ronda RT 2 Pedukuhan Pokoh II dalam rangka Cek pos Kamling, Rabu malam, 27 Januari 2016.

Kehadiran rombongan ini disambut oleh Lurah Desa Dlingo bapak Bahrun Wardoyo, Kasi Pemerintahan Desa Dlingo, Babinkamtibmas Desa Dlingo, Dukuh Pokoh II, Ketua RT setempat, dan warga yang kebetulan bertugas ronda.

Dalam sambutanya, Lurah Dlingo mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kasat Binmas beserta rombongan semoga dapat menggiatkan masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungannya.

Pada kesempatanya, Kasat Binmas Polres Bantul memperkenalkan diri kepada warga dan memberikan amanat bahwa tujuan kunjunganya yaitu memberikan motivasi kepada warga untuk meningkatkan ronda malam menjaga Kamtibmas tetap kondusif.

Menurutnya pos kamling dapat dimanfaatkan bagi kegiatan kemasyarakatan lainya tidak sekedar untuk pos ronda saja. Namun juga jangan digunakan kepada hal hal yang tidak bermanfaat.

Keamanan bukanlah tanggung jawab Polri saja malainkan semua warga mempunyai tanggung jawab untuk keamanan lingkungannya sendiri maka dari itu kepada masyarakat Dusun Pokoh II agar proaktif untuk menjaga lingkungannya.

Sebelum menutup sambutanya, Kasat juga mengajak warga untuk menjauhi Molimo (Pekat) serta selalu mewaspadai aliran sesat seperti ISIS dan Gafatar yang akhir akhir ini marak dibicarakan di media masa cetak maupun elektronik.

Selesai memberikan sambutan selanjutnya Kasat Binmas mohon pamit karena masih harus mengunjungi desa-desa yang lain di wilayah kecamatan Dlingo untuk melakukan hal yang sama. (Sat Binmas)

Tanamkan Kecintaan Pada Polri, Polsek Sedayu Adakan PSA Di Paud Jaten

Dalam rangka menanamkan kecintaan kepada polisi dan memberikan pencerahan terhadap anak anak usia dini, maka Panit Bimas Polsek Sedayu Iptu Agus Supraja beserta anggota lainya mengadakan giat PSA di Paud dusun Jaten Argosari Sedayu Bantul yang dihadiri oleh guru pendamping, Wali murid dan siswa siswi Paud.

Pada kesempatanya Iptu Agus Supraja beserta anggota di depan anak anak Paud memperkenalkan tugas tugas kepolisian sesuai fungsinya antara lain seperti fungsi Lalu Lintas, bahwa tugas dari lalu lintas adalah menyeberangkan anak sekolah, mengatur lalu lintas, fungsi Reserse menangkap maling dan memasukan ke penjara, sedangkankan untuk petugas Intel tugasnya adalah membuat SKCK surat yang untuk syarat masuk menjadi Polisi, dan lain sebagainya.

Kepada para siswa juga dikenalkan rambu rambu lalulintas beserta betapa pentingnya mematuhi peraturan lalulintas untuk keselamatan bersama. Serta diminta kepada para siswa untuk tidak jajan sembarangan supaya tidak mudah sakit perut.

Penjelasan Iptu Agus Supraja tersebut disampaikan kepada para siswa disertai cerita lucu dan senyuman sehingga para siswa antusias mendengarkan penjelasannya. Terbukti setelah mereka ditanya oleh Iptu Agus Supraja mereka bisa menjawab dengan benar sesuai materi yang diberikannya.

Kemudian kepada para guru pendamping dan wali murid yang hadir ditempat tersebut juga disampaikan pesan Kamtibselcarlantas yang intinya, agar para Guru dan orang tua siswa Paud bisa memberikan contoh yang baik dalam berlalulintas seperti mengantar anaknya ke sekolah yang memakai sepeda motor harus menggunakan helm untuk keselamatan diri sendiri, kelengkapan sepeda motor seperti spion harus terpasang dua, membawa kelengkapan surat sepedamotor seperti SIM, KTP dan STNK.

Pesan terakhir agar dalam menyeberang jalan dan menjemput anak supaya parkir yang rapi dan tepat waktu untuk menghindari penculikan terhadap anak. (Sihumas Polsek Sedayu)

Dakwah Dari Dalam Kubur

Kamis, 28 Januari 2016 pukul 20.00 Wib bertempat di Komplek Mushola Tengah Sawah dusun Brajan, Wonokromo, Pleret, Bantul telah berlangsung kegiatan pengajian Nihadzul Mustaqfirin dengan tema “Ngaji dan Fatkhur Eling Pati Bersama KH. Muzamil MZ”.

Dalam kesempatan tersebut, KH. Muzamil MZ yang merupakan ulama dari Bengkulu melakukan dakwah dari dalam kubur (sarqub).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka ulang tahun ke 5 Majelis Doa dan Pengajian HDWR yang dihadiri oleh para Kyai, para Ulama, Muspika Pleret dan kurang lebih 12.000 jamaah yang berasal dari wilayah Kecamatan Pleret dan sekitarnya.

Pengajian diawali dengan doa dzikir dan amalan dipimpin H. Abdul Hakim selaku pimpinan Majelis Doa dan Pengajian dilanjutkan sambutan dari pemerintahan Kecamatan Pleret oleh Drs. Walkodri, MSi yang intinya mengucapkan selamat datang kepada para jamaah pengajian dan semoga majelis ini menjadi taman firdaus / taman surga.

Tauziah KH. Muzamil MZ ini dengan metode ceramah sarqub (ceramah dalam kubur / eling pati). Sebelumnya dilakukan prosesi penguburan KH. Muzamil MZ dengan dibalut kain kafan putih dengan 3 ikatan kemudian dimasukkan ke liang yang telah dibuat dan ditutup dengan papan kemudian ditimbun tanah.

Dari dalam kubur (tanah), Beliau menyampaikan sebagai berikut :

Dalam kehidupan kita harus ingat kematian dan segera bertaubat atas segala kesalahan yang telah dilakukan.

Kematian pasti akan terjadi dan selalu ingatlah bahwa kematian akan menghampiri bila datang saatnya dan semua yang hidup pasti akan mati.

Alloh SWT mengetahui segalanya baik yang nyata dan yang gaib, sehingga tidak ada yang dapat disembunyikan dihadapan-Nya.

Kematian ibarat duri yang ditancapkan ke seluruh organ kemudian ditarik oleh malaikat Izroil sehingga terasa sangat sakit.

Pada saat penyembelihan hewan kurban sebetulnya kita diingatkan pada sakaroutil maut. Maka taubat merupakan jalan menuju ampunan Alloh Swt.

Pengajian berakhir pada pukul 23.30 Wib dalam keadaan aman kondusif dengan pengamanan dari Polsek Pleret yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Pleret AKP Budi Kustanto, SH. (Sihumas Polsek Pleret)

Mediasi Permasalahan Pendirian Tower Internet SD Jolosutro Piyungan

Rabu, 27 Januari 2016 mulai pukul 09.30 wib bertempat di SD Jolosutro Kebon Prayan Srimulyo Piyungan Bantul dilaksanakan mediasi antara warga Kebon Prayan dengan pihak SD Jolosutro terkait pemasangan tower internet SD Jolosutro yang dinilai warga mengundang terjadinya petir.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ka UPT PPD Piyungan Bpk. Mujiyono Dwi P, Kapolsek Piyungan Kompol Tri Pudjo Santoso, Kasi Intel Pol PP Bantul Drs. Sunarto, Danramil Piyungan Kapten Inf M. Bambang S, Kasi Trantib Kecamatan Piyungan Bpk Joko Wintolo, PJ. Kaurpem Srimulyo Bpk Suprihanto, Perwakilan KPTD Kabupaten Bantul Achmedya, dewan sekolah Serta perwakilan warga.

Permasalahan bermula saat pihak SD Jolosutro mendirikan tower internet untuk memajukan siswa dalam hal Teknologi Informatika (TI) supaya siswa SD Jolosutro tidal tertinggal dengan siswa sekolah lain. Akan tetapi pihak warga merasa takut karena setelah  adanya tower tersebut beberapa waktu lalu terjadi petir besar berulang-ulang dengan bukti alat di delay tower ada kerusakan, instalasi listrik dirumah warga yang dekat tower juga rusak dan pohon jati yang ada di dekatnya terbakar.

Mediasi ini mendatangkan tim ahli dari KPDT Bantul yang menyampaikan bahwa berdasarkan pengamatan terhadap tower di SD Jolosutro dinilai kurang standar karena lighting resistor berada dibawah akibat penambahan tiang antena, tower kurang tinggi, kabel penangkap petir kurang besar sehingga perlu adanya perbaikan penangkap petir.

Adanya asumsi bahwa tower mengundang petir adalah tidak benar, karena petir terjadi karena pelepasan muatan listrik positif yang besar diawan ke titik netral yaitu bumi, dan terjadinya pelepasan muatan listrik tidak dipengaruhi oleh apapun di bumi.

Dari mediasi tersebut didapat kesimpulan antara main berdasarkan pemaparan Dari KPTD Bantul diharapkan warga tidak ketakutan karena perlu digarisbawahi bahwa tower tidak mengundang petir, untik mengawal permasalahan warga dan pihak SD Jolosutro maka akan dibentuk Tim kecil dengan didampingi oleh UPT PPD Piyungan.  Sehubungan dengan pembangunan tower internet yang belum beroperasi masih menunggu kajian ulang dari Tim ahli KPDT kabupaten Bantul. (Sihumas Polsek Piyungan)

Rapat Evaluasi Hut Korpri Pajangan Ke 44 Tahun 2015

Pajangan - Kamis, 28 Januari 2016 pukul 10.00 Wib, Kapolsek Pajangan AKP Riwanta dan Kanit Binmas Iptu Muh. Sugeng menghadiri rapat evaluasi pelaksanaan kegiatan HUT KORPRI Pajangan ke 44 tahun 2015 di pendopo Kec. Pajangan.

Rapat dihadiri oleh Sekcam Pajangan Bambang Yuliono, Dan Ramil 18/Pajangan Kapten Inf. Suyadi, Kepala KUA Pajangan Asrori, SH dan Kepala BRI Unit Pajangan Sarjono serta perwakilan dari instansi dan Sekolah.

Dalam sambutannya Sekcam Pajangan, Bambang Yuliono mengatakan rapat ini untuk memberikan laporan penggunaan anggaran dari pengumpulan dana seluruh instansi di Pajangan sehingga transparan dan jelas. Bambang Yuliono juga menerima masukkan-masukkan dari peserta rapat untuk perbaikan peringatan HUT KORPRI berikutnya.

HUT KORPRI Pajangan ke 44 Tahun 2015 diperingati dengan kegiatan lomba Koor  dan olahraga di tingkat Kabupaten Bantul. Selain itu juga dilaksanakan olahraga bersama antar instansi se Kec. Pajangan dalam bentuk olahraga jalan sehat dan pembagian doorprise kepada para peserta.

Hingga selesainya rapat evaluasi pelaksanaan HUT KORPRI ke 44 Tahun 2015 berakhir dalam keadaan aman dan kondusif. (Sihumas Polsek Pajangan)

Pengajian Dinas Instansi Di Balaidesa Gadingsari

Jum,at, 29 Januari 2016 jam 08.00 wib di aula Balaidesa Gadingsari, Sanden berlangsung  pengajian Jum’at pagi bersama dinas instansi se-kecamatan Sanden.

Hadir dalam giat, Camat Sanden Drs. Fathoni, Kepala KUA Bpk Munbazigh, Kasi Kemas Kecamatan Bpk. Gatot Suryo Purwoko, Ipda Sartono Polsek Sanden, Pj Lurah Gadingsari Mulyadi, SIP, pamong desa, tokoh masyarakat, serta ibu-ibu kader.

Pj Lurah Gadingsari, Mulyadi, SIP dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kehadirannya di pengajian rutin Jum’at pagi. Giat pengajian rutin dilaksanakan sebulan sekali pada hari Jum,at minggu terakhir dengan tempat bergilirian.

Pj Lurah Gadingsari mengatakan, pengajian ini merupakan media untuk bertemu dengam masyarakat, sedangkan pengajian sebagai kontrol kita dalam bekerja melayani masyarakat.

Selain itu juga sebagai media mencari ilmu. Mencari ilmu itu sejak ketika masih dikandungan ibu sampai ke liang lahat. Tidak hanya ilmu pemerintahan, ilmu pertanian tetapi juga ilmu agama, ujar Pj Lurah Gadingsari.

Sedangkan Camat Sanden mengatakan, bahwa Bupati Bantul terpilih periode 2016-2021 mengusung perubahan dalam rangka mensejahterakan masyarakat. Mulai dari sekarang kita siapkan konsep perubahan untuk inovasi sesuai situasi dan kondisi wilayah masing-masing, harap Camat.

Acara dilanjutkan dengan tausyiyah oleh ustadz Jawani yang dalam ceramahnya menjelaskan bahwa, dalam kehidupan kita di dubia banyak jalan menuju kehidupan di akhirat. Namun dari banyak jalan tersebut hanya ada satu jalan yang lurus dan benar agar bisa masuk Syurga. Jalan yang benar tersebut adalah dengan mengikuti ajaran Al Qur’an dan Hadist, makanya perlunya kita belajar ilmu agama, jelas ustadz Jawani mengakhiri tausyiyahnya. (Sihumas Polsek Sanden) 

Penyuluhan Narkoba Kepada Siswa SD Muhammadiyah Imogiri

Saat menerima pemberian makanan atau minuman dari orang yang tidak dikenal, sebaiknya berhati-hati. Sebab, bisa saja makanan dan minuman itu sudah dicampur zat narkotika yang memicu kecanduan.

Hal tersebut disampaikan Panit I Binmas Polsek Imogiri Ipda Siswanto saat memberikan penyuluhan Narkoba kepada Siswa-siswi SD Muhammadiyah Pucung Growong Desa Karang Tengah, Imogiri, Bantul, Jum’at, 29 Januari 2016.

Dalam penyuluhannya, Ipda Siswanto memaparkan modus baru mafia narkoba menciptakan pangsa pasar baru. Targetnya yaitu generasi yang sangat muda, yaitu anak-anak yang masih duduk di bangku SD, bahkan TK.

"Bagi anak-anak yang sudah terlanjur mengkonsumsi narkoba baik sengaja maupun tidak disengaja, ini akan merasakan adiksi atau kecanduan dan menjadi ketergantungan. Saat remaja mereka akan berusaha menemukan zat candu itu dan mencari orang yang mengedarkannya," kata Ipda Siswanto.

Cara itu, menurut Ipda Siswanto, merupakan cara baru menghancurkan masa depan anak muda dan merupakan modus ini menjadi metode perang modern untuk melumpuhkan sebuah negara. Bila demikian, maka suatu bangsa pun akan mudah ditaklukkan.

"Narkoba adalah musuh bersama. Tidak bisa hanya Polisi, tugas memerangi narkoba telah menjadi tanggung jawab bersama," tutupnya. (Sihumas Polsek Imogiri) 

Jadwal Pelayanan SIM Keliling Polres Bantul Bulan Februari 2016

Jadwal waktu dan tempat bus pelayanan SIM keliling Polres Bantul bulan Februari 2016 adalah sebagai berikut :


NOHARITANGGALWAKTUTEMPAT
1.SENIN01 Februari 201609.00-12.00 WibKecamatan Pajangan
2.SELASA02 Februari 201609.00-12.00 WibKel. Tirtonirmolo
3.RABU03 Februari 201609.00- 12.00 WibLap. Jodog
4.KAMIS04 Februari 201609.00-12.00 WibKid's Funs
5.JUMAT05 Februari 201609.00-12.00 WibKec. Sedayu
6.SABTU06 Februari 201617.00-21.00 WibLap. Paseban
7.SELASA09 Februari 201609.00- 12.00 WibPolsek Bambanglipuro
8.RABU10 Februari 201609.00-12.00 WibKel. Trimulyo
9.KAMIS 11 Februari 201609.00-12.00 WibPyramid Cafe
10JUMAT12 Februari 201609.00-12.00 WibPolsek Imogiri
11.SABTU13 Februari 201617.00-21.00 WibLap. Paseban
12.SENIN15 Februari 201609.00-12.00 WibPolsek Pleret
13.SELASA16 Februari 201609.00-12.00 WibKec. Kretek
14.RABU17 Februari 201609.00-12.00 WibPolsek Pundong
15.KAMIS18 Februari 201609.00-12.00 WibPolsek Srandakan
16.JUMAT19 Februari 201609.00-12.00 WibKel. Banguntapan
17.SABTU20 Februari 201617.00-21.00  WibLap. Paseban
18.SENIN22 Februari 201619.00-21.00 WibPolsek Pajangan
19.SELASA23 Februari 201609.00-12.00 WibKel. Tamantirto
20.RABU24 Februari 201609.00-12.00 WibLap. Jodog
21.KAMIS25 Februari 201609.00-12.00 WibKid's Funs
22.JUMAT26 Februari 201609.00-12.00 WibPolsek Imogiri
23SABTU27 Februari 201617.00-21.00 WibLap. Paseban
24.SENIN29 Februari 201619.00-21.00 WibPolsek Bantul

Jam operasional : Senin - Jumat Pukul 09:00 - 12:00 WIB dan Sabtu pukul 17.00 - 21.00 WIB
SIM Keliling hanya untuk memperpanjang SIM A dan SIM C. Pembuatan SIM Baru dan jika masa berlakunya habis lebih dari 3 bulan tidak bisa dilayanan SIM Keliling.

Syarat perpanjangan SIM A atau C sebagai berikut :
            Foto Kopi KTP yang masih berlaku
            Foto Kopi SIM lama serta SIM asli
            Bukti Cek Kesehatan

28 January 2016

Melayat Ke Ayah Kandung Kanit Regident Polres Bantul

Para pejabat di lingkungan Polres Bantul melayat ke rumah duka almarhum Ahmad Muradi yang merupakan ayah dari Kanit Regident Sat Lantas Polres Bantul Iptu Sutrisno di Dusun Jetis, Desa Sogan, Kecamatan Wates, Kulon Progo, Kamis, 28 Januari 2016 pukul 10.00 Wib.

Pejabat yang nampak hadir melayat antara lain Waka Polres Bantul Kompol M. Qori Oktohandoko, SIK, Kabag Ops Kompol Luthfi, SIK, Kabag Ren Kompol Sinungwati, SH dan Kabag Sumda Kompol Nugroho Budi L., S.Pd. Turut serta dalam melayat tersebut anggota dan PNS Polres Bantul.

Almarhum Ahmad Muradi meninggal dalam usia 83 tahun, meninggalkan 6 orang anak, pada hari Rabu, 27 Januari 2016 pukul 12.30 Wib karena sakit. Menurut rencana almarhum akan dikuburkan pada hari ini di TPU setempat pada pukul 14.00 Wib.

Waka Polres dalam kesempatan tersebut menyampaikan ikut berduka kepada Iptu Sutrisno atas meninggalnya sang ayahanda. Semoga almarhum diampuni dosa-dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran oleh Allah SWT. Sebelum meninggalkan rumah duka terlebih dahulu rombongan mensholatkan jenazah. (Baghumas Polres Bantul)

Lakalantas Di Jalan Ring Road Selatan, Narno Diarjo Meninggal Dunia

Kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan korban meninggal dunia kembali terjadi di Jalan Ring Road Selatan Yogyakarta tepatnya di disebelah timur jembatan Dusun Sukowaten, Tamanan, Banguntapan, Bantul, Kamis, 28 Januari 2016 pukul 06.00 Wib.

Kejadian bermula saat sepeda motor Honda Vario yang dikendarai MJ (perempuan, 16 tahun) Pelajar, warga Ngoto, Bangunharjo, Sewon menabrak Narno Diarjo, 60 tahun, warga Rejokusuman, Tamanan, Banguntapan yang mengendarai sepeda ayun.

Awal mulanya sepeda motor Honda Vario melaju dari arah barat ke timur, sesampainya di TKP menabrak sepeda ayun yang akan menyeberang dari selatan ke utara hendak belok ke timur. Kejadian ini menyebabkan Narno Diarjo terpelanting ke aspal mengalami luka berat.

Begitu petugas Sat Lantas tiba di TKP segera mengamankan TKP dan dibantu warga melarikan keduanya ke Rumah Sakit Wirosaban Yogyakarta. Namun sesampainya di rumah Sakit, nyawa Narno Diarjo tidak dapat diselamatkan akibat luka yang dideritanya cukup parah. Sedangkan MJ harus mendapat perawatan dokter karena mengalami luka - luka pada bagian kaki dan tangannya.

Kini kasus kecelakaan tersebut sudah ditangani Sat Lantas Polres Bantul. Petugas juga mencatat para saksi dan mengamankan barang bukti sebuah sepeda motor Honda Vario dengan No Pol AB 3308 BJ dan sepeda ayun milik Nanrno Diarjo. (Bag Humas Polres Bantul)

Polsek Sewon Bekuk Pencuri Spesialis Rumah Kosong

Tersangka sepesialis pencurian rumah kosong GN (24 tahun) pengangguran, warga Banyumeneng, Gamping, Sleman tak berkutik saat di gelandang oleh unit Opsnal Reskrim Polsek Sewon, Rabu dinihari, 27 Januari 2015.

Pengungkapan kasus pencurian tersebut berawal dari laporan korban Revin Behan Bramanta (22 tahun) yang tinggal di Kaliputih, Pendowoharjo, Sewon, Bantul.

Didepan petugas, korban menjelaskan bahwa saat kejadian malam itu korban sedang tidur dirumahnya dan terbangun ketika mendengar teriakan pencuri pencuri dari warga.

Setelah keluar rumah, korban melihat pencuri itu berada depan rumahnya dan saat hendak ditangkap malah melawan dan terjadilah duel. Namun dalam perkelahian itu korban sempat terkena stick dipunggungnya sehingga pada kesempatan itu digunakan oleh tersangka melarikan diri tancap gas meninggalkan tempat.

Namun korban tidak patah semangat, dia mengambil sepeda motor membuntuti tersangka hingga di simpang empat Madukismo Kasihan dan mencatat Plat kendaraan yang dipakai tersangka lalu pulang.

Setelah mengecek didalam rumahnya, korban menemukan barang barang miliknya hilang berupa dua unit Hand Phone Nokia, sebuah Hand Phone Samsung galaxy s3, dompet warna coklat yang berisi surat surat penting dan sejumlah uang serta sepasang sepatu merk Nike. Total kerugian kurang lebih Rp 4 juta.

Berbekal dari informasi korban dan saksi, selanjutnya petugas segera mengadakan penyelidikan dan mengejar tersangka. Tak kurang dari 12 jam sejak kejadian, petugas berhasil menangkap tersangka di rumahnya serta mengamankan barang bukti.

Didepan petugas, tersangka mengaku telah melakukan pencurian sebanyak 16 kali termasuk di wilayah Sewon. Untuk pengembangan lebih lanjut pelaku dan barang bukti saat ini diamankan di Mapolsek Sewon. (Sihumas Polsek sewon)

Tukang Ojek Ditipu Penumpangnya, Kerugian 13 juta

Waspadalah bila ketemu orang yang belum anda kenal, sebab belum tentu orang itu baik bahkan bisa juga itu salah satu trik mereka untuk memperdayamu seperti yang dialami oleh Parjono (37 tahun) warga Pokoh, Palbapang, Bantul, Bantul.

Rabu pagi, 27 Januari 2016 seperti biasa Parjono selalu mangkal di tempat ojek simpang empat Palbapang Bantul menunggu rezeki datang. Saat menunggu penumpang, Parjono didatangi seorang lelaki yang sebelumnya tidak dikenal minta diantar ke Panjimatan, Girirejo, Imogiri, Bantul.

Sesampainya di tempat tujuan lelaki itu mengajak Perjono ngobrol sambil memesan wedang Uwuh di warung Mbak Purwanti. Sesaat setelah ngobrol kemudian lelaki itu meminjam sepeda motor milik Parjono untuk membeli pulsa. Tanpa pikir panjang Parjono memimjamkan sepeda motornya. Namun setelah ditunggu seharian lelaki itu tidak kunjung kembali, baru Parjono menyadari bahwa dirinya telah kena tipu dan selanjutnya melaporkan ke Polsek Imogiri.

Di depan Petugas Polsek Imogiri, Parjono menceritakan kronologis kejadian yang menyebabkan dirinya kehilangan satu unit sepeda motor Honda seharga Rp 6 juta serta uang tunai senilai 7 juta yang diletakan dibawah jok sepeda motornya itu.

Parjono menyesal dan berharap petugas bisa menemukan lelaki itu serta berharap kejadian ini bisa menjadi pelajaran bagi dirinya dan orang lain agar tidak mudah percaya kepada orang yang belum dikenal.  (Sihumas Polsek Imogiri)

Pulang Kerumah Tas Putri Di Jambret

Putri Pratama Evda , mahasiswi, yang tinggal di Pandeyan, Panggungharjo, Sewon Bantul menjadi korban penjambretan di jalan Pelemsewu, Panggungharjo Sewon Bantul, Rabu, 27 Januari 2016, pukul 23.45 wib.

Saat itu korban hendak pulang dari bepergian, sesampainya di TKP di pepet oleh dua orang tak dikenal berboncengan sepeda motor Vario warna putih. Secepat kilat salah satu dari mereka menarik tas milik korban yang di tenteng di sebelah kanan dan kemudian tancap gas menuju kearah barat. Selanjutnya korban berusaha mengejar mereka namun tidak berhasil.

Atas kejadian itu korban mengalami kerugian sebauah tas kulit warna coklat yang berisi uang tunai sebesar 30 dolar AS, 1 buah hand phone merk evercros dan surat penting lainya,  yang diperkirakan kerugianya mencapai Rp 1.250.000,00 dan melaporkan ke Polsek Sewon guna pengusutan lebih lanjut. (Sihumas Polsek Sewon)

Polsek Sewon Temukan Puluhan Bom Molotov

Aksi premanisme akhir akhir ini marak di wilayah hukum Polsek Sewon menjadi perhatian Kapolsek Sewon. Oleh karena itu mengantisipasinya Kapolsek melakukan upaya upaya pencegahan salah satunya menggelar swiping Minggu, 24 Januari 2016 di seputaran Stadiun Sultan Agung.

Operasi swiping tersebut di mulai sehabis waktu subuh dipimpin langsung oleh Kapolsek Sewon Kompol Iman Santoso dengan melibatkan semua anggota Fungsi.

Operasi ini di lakukan untuk mengantisipasi tawuran dan aksi brutal dari gank gank motor, jelas Kapolsek Sewon kepada Humas Sewon.

Hasil yang di peroleh dalam operasi ini cukup mencengankan petugas, petugas berhasil mengamankan barang bukti 15 botol bom molotof yang di dalamnya berisi paku yang di sembunyikan di semak semak sekitar pintu masuk bagian utara stadiun.

Selain itu petugas juga menemukan sebuah sajam jenis Samurai dan sebuah Gir Motor yang diikat sabuk sebagai alat tawuran serta mengamankan beberapa orang yang kedapatan mabuk.

Namun barang barang bukti yang ditemukan petugas itu tidak ada orang satupun yang mengakui memilikanya. Selanjutnya barang bukti beserta beberapa orang yang kedapatan mabuk dibawa ke Polsek Sewon untuk pemeriksaan lebih lanjut. (Sihumas Polsek Sewon)

Revolusi Mental Polri, Dari Dilayani Menjadi Melayani Masyarakat

Kabag Sumda Polres Bantul Kompol Nugroho Budi Lustomo, S.Pd menegaskan revolusi mental Polri terletak pada perubahan mentalitas dari dilayani menjadi pelayan masyarakat.

Polri harus menjadi contoh teladan dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, mengayomi dan melayani. Polri juga harus responsif mewujudkan kepentingan publik. Karenanya Kabag Sumda memandang perlu dilakukan perubahan paradigma bagaimana polisi memperlakukan masyarakat dengan baik.

Hal tersebut disampaikan Kabag Sumda saat  mengambil apel pagi di Polsek Srandakan, Rabu, 27 Januari 2016 pukul 08.00 Wib. Apel pagi diikuti oleh para Kanit, Kasi dan anggota Polsek Srandakan termasuk Kapolsek Srandakan Kompol Endang Suprapto, SH.

Kabag Sumda juga menambahkan, dengan pelatihan revolusi mental, sikap dan perilaku polisi diharapkan bisa lebih baik lagi. Seorang anggota polisi itu mengutamakan bagaimana melayani masyarakat daripada minta dilayani. Revolusi mental ini bisa jadi perubahan sikap dan perilaku polisi dalam bertugas

“Bagi para Perwira Polsek Srandakan yang telah mengikuti pelatihan Revolusi Mental beberapa waktu lalu di Polres Bantul agar menyampaikannya kepada seluruh anggota,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut Kabag Sumda juga mengingatkan agar anggota tidak melakukan pelanggaran. Menurutnya ada empat jenis pelanggaran yang seringa dilakukan oleh anggota yakni, perselingkuhan, perjudian, narkoba dan penganiayaan.

Penyalahgunaan wewenang anggota Polri dalam melaksanakan tugas di tengah masyarakat ini sebenarnya tidak akan terjadi apabila semua anggota Polri memahami, menguasai dan mengaktualisasikan nilai-nilai yang terkandung dalam etika profesi Polri dan peraturan disiplin anggota Polri.

“Nilai-nilai etika profesi Polri dan peraturan disiplin anggota Polri yang diaktualisasikan secara riil dan kongkret oleh anggota Polri sebenarnya akan mampu menghindari sikap dan perilaku yang mengarah pada penyalahgunaan wewenang anggota Polri,” pungkasnya. (Sihumas Polsek Srandakan)

Kasat Binmas Pimpin Apel Pagi Di Polsek Pleret

Kasat Binmas Polres Bantul, AKP Rita Suwadi, SH, MM, SIK meminta anggota Polsek Pleret terus memantau keberadaan Gafatar di wilayahnya.  Hal ini terkait dengan pemulangan pengungsi eks pengikut Gafatar secara bergelombang dipulangkan ke kampung halaman masing-masing.

Hal tersebut disampaikannya saat mengambil apel pagi di Polsek Pleret, Rabu, 27 Januari 2016 pukul 08.30 Wib. Apel pagi diikuti oleh para Kanit, Kasi dan anggota Polsek Pleret termasuk Kapolsek Pleret, AKP Budi Kustanto, SH.

Kasat Binmas juga menambahkan,  pemulangan warga eks Gafatar, telah menjadi perhatian pihak Kepolisian Resor Bantul dan Pemerintah Kabupaten Bantul.

“Kami berharap, anggota di lapangan terutama para Bhabinkamtibmas mampu menunjukkan perannya dengan memberikan arahan dan sosialisasi kepada warga masyarakat, agar bisa menerima kembali warganya yang telah menjadi korban Gafatar,” ujar Kasat Binmas.

Selain itu, Kasat Binmas juga menyinggung pentingnya keteladanan anggota Polri. Ia berharap sebagai penegak hukum, seorang anggota Polri harus dapat menjaga kedisiplinan dan menjadi teladan masyarakat dalam penegakan hukum.

“Aparat kepolisian harus memberi contoh yang baik di masyarakat. Sudah seharusnya penegak hukum menjadi teladan dalam penegakan hukum di kehidupan sehari-hari,” tutupnya. (Sihumas Polsek Pleret)

Kasubbag Progar Bagren Polres Bantul Pimpin Apel Pagi Di Polsek Sanden

Rabu, 27 Januari 2016 pukul 08.00 Wib, Kasubbag Progar Bagren Polres Bantul AKP Sukirin Hariyanto mengambil apel di Polsek Sanden. Apel diikuti para Kanit, Kasi dan personel Polsek Sanden.

Dalam APPnya AKP Sukirin mengucapkan banyak terimakasih kepada anggota Polsek Sanden yang telah hadir mengikuti apel pagi. Beliau juga memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di lingkungan Polres Bantul yang mana sebelumnya bertugas di Polda Jateng.

Bagian Perencanaan selalu bekerjasama dengan kewilayahan, utamanya terkait perencanaan anggaran, jelas AKP Sukirin. Lebih lanjut beliau menjelaskan, bahwa awal bulan kemarin telah dilaksanakan sosialisasi DIPA dan Kasium seluruh Polsek hadir. Untuk itu agar segera dibuat laporan hasil disertai dokumentasi pelaksanaan sosialisasi.

Dalam program dan giat DIPA, ada 8 program yang dilaksanakan setiap fungsi dan Polsek. Program pertama, dukungan managemen untuk mengatur belanja pegawai, Kasikeu setiap bulan mengajukan kebutuhan tunkin. Kedua pengembangan sarana dan prasarana, mengatur pembangunan belanja material pembangunan Gedung kantor, asrama, komputer, dan ranmor. Program ketiga meningkatkan pengawasan dan akuntabilitas untuk membiayai unit Provos, Paminal dan Siwas.

Keempat program pengembangan Strakam (strategi dan keamanan) di fungsi intel. Program kelima penyelidikan dan penyidikan tindak pidana fungsi reserse, keenam program diklat untuk pelatihan, ketujuh program potensi keamanan dan ketertiban untuk Binmasn dan kedelapan program harkamtibmas untuk fungsi Sabhara.

Diakhir arahannya AKP sukirin mengucapkan terimakasih kepada anggota yang sudah melaksanakan tugas dengan baik. Selesai apel dilanjutkan dengan ramah tamah. (Sihumas Polsek Sanden)

Kasat Sabhara Pimpin Apel Di Polsek Kasihan

Rabu, 27 Januari 2016, hari ini pelaksanaan apel pagi anggota Polsek Kasihan dipimpin oleh Kasat Sabhara AKP Agus Nuryanto diikuti oleh Kanit, Kasi dan Panit di depan Mapolsek Kasihan.

Dalam kesempatan ini Kasat Sabhara memberikan penekanan penekanan kepada anggota Polsek Kasihan agar tidak melakukan pelanggaran disiplin baik Narkoba, Kode Etik maupun tindak pidana.

Kasat Sabhara juga menekankan kepada anggota Intelkam Polsek Kasihan agar melaksanakan Deteksi dini terhadap perkembangan kepulangan exs anggota Gafatar diwilayah Kasihan sehingga kepulangan mereka dapat diterima oleh masyarakat.

Dan kepada anggota Binmas agar melaksanakan penyuluhan dan pembinaan kepada warganya agar tidak terlibat aliran aliran keagamaan yang menyesatkan. (Sihumas Polsek Kasihan)

27 January 2016

Pohon Tumbang, Jalan Samas Sempat Macet

Anggota Polsek Bantul, BPBD Bantul dan warga masyarakat bersama sama evakuasi pohon tumbang yang melintang di  jalan Samas tepatnya dusun Selo, Palbapang Bantul, Rabu siang, 27 Januari 2016.

Pada kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa hanya menyebabkan arus lalulintas sempat macet.

Penyebab tumbangnya pohon jenis Akasia itu karena telah keropos dibagian bawahnya dan juga terkena angin kencang yang sempat melanda wilayah kecamatan Bantul tadi siang.

Dengan adanya kerjasama yang kompak antara polisi, BPBD Bantul dan warga sekitar pohon yang roboh itu bisa dengan cepat disingkirkan dari tengah jalan sehingga arus lalintas kembali normal. (Sihumas Polsek Bantul)

Rakor Evaluasi Pilkada Bantul 2015

Bertempat di Hall Bamboo ingkung kuali Desa Wisata Kalakijo, Guwosari, Pajangan telah dilakukan rapat koordinasi evaluasi pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2015 oleh KPU Kab. Bantul, Rabu 27 Januari 2016 jam 10.00 Wib.

Hadir dalam acara tersebut Ketua KPU Kab. Bantul M. Johan Komara S.IP, Komisioner KPU Syahrudin, Komisioner KPU Arif Widayanto, S.FIL, Drs Supardi Ketua Panwaslu Kab. Bantul, AKP Sumanto Kasubagops Polres Bantul mewakili Kapolres Bantul, Kapten Kav. Pangestu Pasi Ops Kodim 0729/Bantul, Suparmadi Kasi penindakan Hukum Satpol PP Kab. Bantul, Putro Haryanto Kasi Intel Kejari Bantul,  Agus Jaka S. Dishub Kab. Bantul, Lilik Raharjo JPPR DIY, Ramelan PPK Delingo, Sri Suparmi Dinkesm Kab. Bantul, Paguyuban Lurah Kab. Bantul “Tunggul Jati” Ibu Ani Widayani, Bpk. Bagus (Disdukcapil Kab. Bantul), Kemenag Kab. Bantul Riyadi, M. Zainudi MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) PKN, perwakilan PPK dan PPS di Kab. Bantul sejumlah ± 30 orang.

Acara dibuka oleh Ketua KPU Kab. Bantul M. Johan Komara S.IP dalam sambutannya mengatakan bahwa secara umum pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bantul Tahun 2015 berjalan dengan lancar, tertib serta aman.

Ada beberapa indikator terkit keberhasilan itu antara lain tidak adanya pemohonan perselisihan hasil pemilihan ke Mahkamah Konstitusi, tidak adanya gugatan ke PTUN, tidak adanya pengaduan penyelenggara ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), tidak adanya konflik di masyarakat, dan tingkat partsisipasi pemilih di Bantul termasuk tertinggi di DIY yaitu 75,27 persen serta kebesaran jiwa bagi Pasangan Calon yang tidak terpilih dengan pemberian ucapan selamat kepada Pasangan Calon  terpilih.

Karena itu atas nama lembaga Muhammad Johan Komara, S.IP menyampaikan ucapan terima kasih, apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak yang telah membantu suksesnya tahapa, program serta jadwal  penyelenggaran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bantul Taun 2015. Namun demikian masih ada beberapa catatan yang perlu dievaluasi untuk perbaikan proses demokrari pemilihan ke depan khususnya menyangkut masalah sosialisasi, kampanye, pemutkahiran daftar pemilih, persyaratan Badan Ad Hoc terutama KPPS serta regulasi yang tidak multi tafsir.

Pada kesempatan tersebut para peserta rapat koordinasi menyampaikan masukan dan saran rekomendasi  terkait evaluasi Pemilihan Bupati dan Wakil Buapti Bantul Tahun 2015 baik secara lisan maupun secara tertulis, yang akan dijadikan bahan evaluasi dan  ditindaklanjuti oleh KPU Kabupaten Bantul. 

Selama berlangsungnya rakor personil Polsek Pajangan mengadakan pengamanan hingga acara berakhir dalam keadaan aman tertib. (Sihumas Polsek Pajangan)

Pertemuan Anggota Rapi Di Balai desa Triwidadi

Telah dilaksanakan pertemuan anggota RAPI Kec. Pajangan bertempat di Balai Desa Triwidadi,  Senin, 25 Januari 2016 jam 21.00 Wib yang dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Triwidadi Aiptu Ngadiman, Bamin Sihumas Bripka Moh. Arin Ashudi, Ketua RAPI Kec. Pajangan Rukijo, Kasipem Desa Triwidadi Giyanta, S.Pd, Pengurus RAPI Kab. Bantul Yanto, Serka Tugiman pengurus RAPI Kec. Pajangan, para Kepala Dukuh, pengurus dan ± 20 anggota RAPI Kec. Pajangan.

Pertemuan ini dilaksanakan dalam rangka mengevaluasi dan membubarkan panitia peresmian RAPI Kec. Pajangan pada tanggal 17 Januari 2016 kemarin. Selain itu juga membahas peningkatan kinerja RAPI Kec. Pajangan.

Ketua RAPI Kec. Pajangan berharap sinyal frekuensi RAPI dapat tersebar di seluruh wilayah Pajangan mengingat wilayah Pajangan yang berbukit sehingga sinyal Hand Phone sulit. Alat komunikasi ini merupakan andalan kita untuk komunikasi secara cepat, murah, efisien dan efektif yang bisa digunakan untuk memantau perkembangan Kamtibmas yang dipancarkan oleh setiap anggota RAPI maupun para simpatisan.

Aiptu Ngadiman dalam kesempatan tersebut menghimbau agar setiap anggota saling menjaga kekompakan, saling memberikan informasi terkini perkembangan kamtibmas dan membantu kegiatan-kegiatan sosial kemanusian di masyarakat. (Sihumas Polsek Pajangan)

Kapolsek Sedayu Himbau para Satpam Agar Selalu Waspada

Selasa pagi, 26 Januari 2016, guna meningkatkan kerjasama dalam menciptakan kamtibmas diwilayah Sedayu, Kapolsek Sedayu Kompol Moch. Nawawi,S.Pd  bersama Panit Binmas dan Si Kum melaksanakan sambang di pos Satpam Pertamina Rewulu.

Kepada para anggota Satpam yang sedang dinas saat itu disampaikan untuk menerima tamu dengan senyum sapa salam, juga harus waspada terhadap tamu yang mencurigakan, harus selektif dalam pemeriksaan barang yang dibawa maupun yang lainnya.

“Tidak usah takut, anda berkewajiban memeriksa barang bawaan yang mereka bawa masuk ke Pertamina Rewulu, “Semua ini kita lakukan demi mengantisipasi terjadinya hal hal yang bisa mengganggu keamanan di obyek vital ini”, tegas Kapolsek.

Selain itu para Satpam juga diminta selalu waspada, adakan patroli lingkungan secara rutin pada jam jam rawan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan. Selesai memberikan arahan selanjutnya Kapolsek beserta rombongan melanjutkan perjalananya ke Obyek vital lainya untuk melakukan hal yang sama. (Sihumas Polsek Sedayu)

Sering Terima Tamu Laki Laki Bukan Muhrimnya, Si Nona Di Usir Warga

Rabu pagi, 27 Januari 2016, Kanit Binmas Polsek Jetis Iptu Suharyono memediasi permasalahan warga dusun Bungas, Sumberagung, Jetis Bantul bertempat di ruang Binmas Polsek Jetis.

Adapun permasalahannya yaitu warga dusun Bungas merasa resah dengan adanya seorang wanita pengontrak rumah milik bapak Widodo yang sering kalinya menerima tamu laki laki yang bukan muhrimnya bahkan berganti ganti hingga sampai menginap. Hal ini bisa merusak akhlak dan adab warga sekitar kalau tidak segera diatasi.

Dalam mediasi ini Kanit Binmas mendatangkan Kadus Bungas, Ketua RT, Toga, Tomas dan pemilik rumah kontarakan bapak Widodo beserta pengontraknya yaitu berinisial Si Nona.

Setelah diadakan dialog pada akhirnya Si Nona minta maaf dan mengakui kesalahanya serta sanggup meninggalkan rumah kontrakanya dalam waktu 2 minggu sesuai permintaan warga dusun Bungas.

Mendengar pernyataan Si Nona itu warga Bungas merasa lega selanjutnya dibuatkan surat pernyataan yang pada intinya wanita tersebut sanggup meninggalkan rumah kontrakanya dengan diberikan toleran waktu hingga 2 minggu sejak ditanda tangani surat pernyataan ini. (Sihumas Polsek Jetis)

Pemberdayaan Linmas Hadapi Pilkades Argomulyo

Rabu pagi, 26 Januari 2016, bertempat di balai desa Argomulyo Sedayu Bantul telah berlangsung sosialisasi dan pemberdayaan Linmas dalam menghadapi pemilihan Lurah Desa.

Acara dihadiri PJ Lurah desa Argomulyo, Kanit Bintibmas Satbinmas Polres Bantul, Kasi Trantib, Kasat Pol PP Kab. Bantul serta sekitar 37 Anggota Satlinmas Desa Argomulyo Sedayu Bantul.

Sebagai narasumber yaitu Kanit Bintibmas Ipda Sudiasih menyampaikan tentang pengertian dan tugas linmas, serta upaya upaya untuk mewujudkan kamtibmas menjelang pemilihan lurah Desa Argomulyo.

Ditekankan kepada semua anggota Linmas untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban sejak dini karena pemilihan lurah sudah semakin dekat. Adakan cipta kondisi antara lain dialog dengan warga,  sambang dan silaturahmi serta sampaikan kepada masyarakat untuk mensukseskan Pilkades serta tetap menjaga keamanan dan ketertiban.

Diakhir acara juga disampaikan tentang pesan pesan kamtibmas ajakan kepada warga untuk mempertebal iman dan taqwa jangan sampai kita terjerumus mengikuti aliran yang menyesatkan seperti Gafatar, ISIS, Syiah dan lain lainya.

Acara ditutup dengan tanya jawab dan berakhir dalam keadaan aman tertib. (Sat Binmas)

Kandang Babi Milik Legimin Hari Ini Ditutup

Selasa pagi, 26 januari 2016, di Aula Balai Desa Sidomulyo Bambanglipuro Bantul telah berlangsung mediasi warga masyarakat dusun Giren Plebengan dengan pemilik kandang ternak babi yang di fasilitasi oleh Pemerintah Desa Sidomulyo.

Mediasi ini dilaksanakan kerena warga merasa tidak tahan lagi dengan bau yang berasal dari kandang ternak Babi milik bapak Legimin yang limbahnya sudah mencemari lingkungan dusun Giren. Oleh karena itu warga melakukan aksi unjuk rasa di kantor kelurahan Sidomulyo menuntut kandang babi itu segera ditutup.

Mediasi menghadirkan pemilik Kandang babi bapak Legimin diwakili anaknya Jumaini dan puluhan warga dusun Giren yang dihadiri oleh Danramil Bambanglipuro Kapten Inf. Suyana, Kapolsek Bambanglipuro AKP Yayan Dewayanto, Kasatpol PP Pemkab Bantul Hermawan Setiaji SIP, Camat Bambanglipuro Sambudi Riyanto dan Pj Lurah Desa Sidomulyo Saryono S.Sos MM.

Sebetulnya mediasi penolakan kandang ternak babi ini sudah beberapa kali dilakukan oleh Sat Pol PP Bantul namun nyatanya pemilik ternak Babi tidak punya itikad baik memindahkan kandang babinya. Oleh karena itu hari ini warga menginginkan kandang babi itu segera ditutup karena warga sudah tidak tahan baunya.

Pj Lurah Desa Sidomulyo dalam sambutanya menyampaikan mediasi ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan sebelumnya dan mengharapkan agar pada pertemuan saat ini dapat menemukan titik temu yang dapat disepakati oleh kedua belah pihak sehingga dapat mewujudkan hubungan sosial kemasyarakatan yang damai dan tentram.

Dalam pernyataanya, pemilik kandang babi yang diwakili Jumaeni,  memohon maaf kepada warga dusun Giren karena selama ini telah terganggu dengan keberadaan kandang babi miliknya.

Bahwa mulai hari ini kami akan mengosongkan kandang ternak babi dan tidak akan beternak babi lagi.  Serta memohon kepada seluruh warga Giren untuk dapat menerima bapak Legimin dan seluruh keluarga untuk hidup berdampingan kembali dengan warga Giren secara damai dan tentram.

Camat Bambanglipuro dalam sambutanya berharap dengan selesainya permasalahan ini, warga Giren dapat bersatu kembali hidup rukun secara utuh. Demikian juga Kasat Pol PP Pemkab Bantul juga  menyampaikan agar setelah selesai permasalahan ini seluruh masyarakat kembali hidup bersatu padu dan mengapresiasi kepada keluarga pihak Legimin yang telah bersedia memenuhi tuntutan warga Giren.

Setelah terjadi kesepakatan, mediasi diakhiri dengan penandantanganan surat pernyataan oleh pihak pemilik peternakan babi yang bersedia untuk menutup kandang ternak babi dan berjanji tidak akan memelihara babi lagi. (Sihumas Polsek Bambanglipuro)

26 January 2016

Pencuri Pecah Kaca Mobil, Dua Warga Amerika Rugi Rp 114 juta

Selasa, 26 Januari 2016 pukul 16.00 Wib, telah terjadi pencurian dengan cara memecahkan kaca mobil yang diparkir di depan Toko Multi Dimensi dusun Kasongan Tirtonirmolo Kasihan Bantul.

Menurut saksi Andreas Fernando (36  tahun) Sopir, warga Mantrijeron Yogyakarta, saat itu dirinya mengantar kedua korban warga Amerika bernama Ms. Ildiko Kohles dan Mr. Kenneth Kohles mengendarai mobil ke Toko Multi dimensi untuk milhat lihat barang barang ditoko. Setelah selesai, dilanjutkan melihat barang barang ke toko sebelahnya.

Saat berada di toko sebelah, dirinya melihat seorang wanita berteriak teriak ”maling-maling” sambil menunjuk mobil miliknya. Dan saat itu dirinya juga melihat pelaku mengambil barang barang didalam mobilnya dengan cara memecah kaca mobil sebelah kiri bagian belakang dan kemudian lari tancap gas. Kejadian itu sangat cepat sehingga kami tidak bisa mengejar pelaku, jelas saksi.

Atas kejadian tersebut Korban menderita kerugian uang tunai Rp 2 juta, uang tunai $ 7.400 dolar amerika,  sebuah HP Merk Samsung, sebuah Laptop, dua  buku Paspor atas nama kedua korban, sebuah kartu Kredit City Bank, Kartu ATM Capital One 360 dan Kartu ATM Hopewell Valley Comunity Bank  yang ditotal kerugian seluruhnya sekitar Rp 114.860.000. Atas kejadian tersebut selanjutnaya kedua korban melapor ke Polsek Kasihan untuk pengusutan lebih lanjut. (Sihumas Polsek Kasihan)

Antispasi Tawuran Pelajar, Polsek Sedayu Tingkatkan Patroli Wilayah

Menindak lanjuti temuan berbagai alat tawuran di area makam dusun Gunung Jepati, Argomulyo Sedayu dan sekelompok pelajar yang hendak tawuran maka Polsek Sedayu meningkatkan patroli wilayah diutamakan di sekolah sekolah yang di duga siswanya akan tawuran, Selasa siang, 26 Januari 2016.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi adanya tawuran antar pelajar serta menciptakan keamanan dan kenyamanan di masyarakat wilayah Sedayu.

Dalam patroli itu, saat petugas melintas di jalan Kemusuk, Argomulyo, Sedayu, Bantul melihat sekelompok siswa SMK N I Sedayu bergerombol di pinggir jalan. Selanjutnya oleh Bhabinkamtibmas desa Argomulyo Bripka Ekwan, mereka diberikan arahan dan dihimbau agar segera pulang ke rumah masing masing.

Kanit Sabhara AKP Dwi Santoso yang saat itu memimpin patroli juga memberikan arahan kepada sekelompok pelajar tersebut. Beliau berharap para siswa itu agar berdisiplin dan tidak terjerumus ke kenakalan remaja yang akan menghancurkan masa depan mereka.

Beliau juga berharap para orang tua dan sekolah harus sering meluangkan waktu untuk memberikan arahan kepada siswanya, agar mereka tidak terjerumus ke jurang kehancuran.

Selesai memberikan arahan, selanjutnya petugas patroli melanjutkan patrolinya ke tempat tempat yang sering dijadikan tempat berkumpul para pelajar selesai pulang sekolah. (Sihumas Polsek Sedayu)

Ditemukan Berbagai Alat Tawuran Di Area Makam Gunung Jepati Sedayu

Sabtu ,23 Januari 2016 sekitar jam 14.00 Wib, begitu mendapat laporan dari masyarakat, Bhabinkamtibmas desa Argomulyo Bripka Ekwan segera datangi Kampung Gunung Jepati, Argomulyo, Sedayu dan langsung mendapati sekelompok pelajar yang hendak tawuran.

Setelah didatangi oleh Bripka Ekwan, sekelompok pelajar tersebut langsung bubar meninggalkan tempat. Melihat hal yang mencurigakan itu, Bripka Ekwan dibantu warga langsung menyisir sekitar lokasi dan menemukan beberapa sajam yang disembunyikan di area tempat pemakaman umum setempat.

Adapun sajam yang telah ditemukan diantaranya enam bilah pedang, sebuah Gir Motor yang diikat tali, sepucuk badik dan sebuah tongkat stick yang diduga disembunyikan oleh sekelompok pelajar tadi untuk digunakan sebagai alat tawuran. Kemudian sajam temuan itu di amankan di Mapolsek Sedayu guna bahan penyelidikan lebih lanjut untuk mencari pemiliknya.

Atas temuan ini, Polsek Sedayu akan meningkatkan patroli keamanan dan menyambangi sekolah sekolah yang diduga siswanya akan melakukan tawuran. Hal itu dilakukan bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya tawuran antar pelajar juga untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan di masyarakat.

Dari informasi yang berkembang, sekelompok pelajar yang akan tawuran tersebut diduga dari siswa sebuah SMK yang ada di Sedayu dan sebuah SMA yang ada di Yokyakarta.

Dihimbau kepada guru dan orang tua untuk selalu memberikan pengawasan yang melekat terhadap anaknya agar tidak terjerumus kepada kenakalan remaja supaya tidak menyesal di kemudian hari. (Sihumas Polsek Sedayu)

Kapolsek Imogiri Menjadi Pembina Upacara Di SDN 3 Imogiri

Disiplin dalam belajar yang dilakukan secara konsisten dan berkesinambungan akan manjadi suatu kebiasaan yang mengarah pada tercapainya tujuan hidup yang menentukan masa depan kita.

Hal tersebut disampaikan Kapolsek Imogiri, AKP Riyono, SH dalam amanatnya saat menjadi Pembina Upacara di SDN 3 Imogiri yang dikuti oleh guru dan seluruh siswa  SDN 3 Imogiri, Senin, 25 Januari 2016 pukul 07.00 Wib.

Lebih lanjut Kapolsek mengatakan, disiplin merupakan ruh dari keberhasilan. “Apabila adik-adik selalu berdisiplin dalam belajar, Insyaallah adik-adik kelak akan menjadi orang yang sukses,” ujar Kapolsek.

Selain menyampaikan pentingnya kedisiplinan, Kapolsek juga menyampaikan pentingnya menanamkan nilai ketaqwaan sejak dini. Menurutnya ketaqwaan seseorang kepada Tuhan Yang Maha Esa menjadi filter dalam kehidupan sehari-hari dari perbuatan yang kurang baik. “Dengan ketaqwaan, sesorang akan menjadi selamat dalam kehidupan di dunia dan kehidupan di akhirat kelak,” terang Kapolsek.

Diakhir amanatnya, Kapolsek mengingatkan agar para siswa lebih giat lagi dalam belajar. “Karena dengan belajar akan melahirkan perubahan, dengan perubahan tersebut akan mendekatkan kalian menuju mimpi yang dicita-citakan”, tutup Kapolsek. (Sihumas Polsek Imogiri)

Istri Tercinta Aiptu Sugiman Meninggal Dunia

Kapolres Bantul AKBP Dadiyo, SIK diwakili oleh Kabag ops Kompol Luthfi, SIK didampingi Kabag Sumda Kompol Nugroho Budi, SPd melayat kerumah Almarhumah Partiyem (49 tahun) di Dusun Kanggotan Wetan Rt 05 Tangkil, Srihardono, Pundong, Bantul, Selasa pagi, 26 Januari 2016.

Juga ikut serta dalam melayat tersebut adalah Kasubbag Humas AKP Paimun, SH, Para Kanit, Panit dan anggota serta PNS Polres Bantul.

Almarhumah adalah istri Aiptu Sugiman anggota Sumda Polres Bantul. Almarhumah meninggal dunia karena sakit di rumah sakit Sarjito Yogyakarta dini hari pagi tadi dengan meninggalkan satu suami dan 3 orang anak. Menurut rencana Almarhumah akan dikuburkan di TPU setempat pada pukul 14.00 Wib.

Kabag Ops dalam kesempatan tersebut menyampaikan ikut berduka kepada Aiptu Sugiman atas meninggal istrinya. Semoga almarhumah diampuni dosa dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran oleh Allah SWT. Sebelum meninggalkan rumah duka terlebih dahulu Kabag Ops beserta rombongan mensholatkan jenazah. (Baghumas Polres Bantul)

Rakor Penerimaan Anggota Gafatar Di Kecamatan Kasihan

Senin, 25 Januari 2016 pukul 13.00 Wib bertempat di Ruang Rapat Kecamatan Kasihan telah dilaksanakan rapat koordinasi penerimaan anggota Gafatar wilayah Kecamatan Kasihan.

Kegiatan dihadiri oleh Camat Kasihan Drs Soekendro, Kapolsek Kasihan Kompol Suwandi, Danramil Kasihan, Kepala KUA Kasihan Imam Mawardi dan tamu undangan sekitar 20 orang.

Kegiatan diawali dengan sambutan Camat Kasihan yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada tamu undangan yang telah meluangkan waktu untuk menghadiri rapat koordinasi penerimaan anggota Gafatar diwilayah Kasihan yang terdaftar berjumlah 13 orang dengan rincian 7 orang warga Desa Tirtonirmolo dan 6 orang warga Desa Ngestiharjo.

Dalam rapat koordinasi ini Camat Kasihan  berharap kepada pamong Desa agar memberikan sosialisasi kepada warganya agar tetap menerima anggota Gafatar tersebut dan jangan dikucilkan, alangkah lebih baiknya tetap dirangkul agar kembali ke jalan yang benar.

Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi membahas rencana penerimaan anggota Gafatar agar tidak timbul gejolak dimasyarakat. (Sihumas Polsek Kasihan)