Kampanye Lurah Desa Trimulyo Berakhir Aman

Posted by tribratanewsbantul on 13:22

Personel Polsek Jetis melaksanakan pengamanan kampanye putaran terakhir Pilurdes Desa Trimulyo, Rabu, 19 Oktober 2016. Kampanye putaran terakhir ini meliputi empat pedukuhan, yaitu Pedukuhan Bulu, Dusun Denokan , Dusun Puton dan Dusun Karangsemut.

Secara umum pelaksanaan Kampanye di wilayah Kecamatan Jetis berlangsung dengan aman dan kondusif. Polsek Jetis menempatkan personelnya di masing-masing lokasi kampanye sebanyak 2 personel Polri ditambah 2 Linmas dan 1 personel dari Koramil.

Selama pelaksanakan kampanye, Kelima Calon Lurah Desa Trimulyo mendapatkan pengawalan melekat dari personel Polsek Jetis. Baik pada saat berangkat ke lokasi kampanye maupun saat kembali ke rumah masing-masing. Mereka mendapatkan pengawalan 1 personel Polri dan 1 personel dari Koramil. Pengawalan tersebut sebagai upaya memberikan rasa aman dan nyaman bagi setiap Calon Lurah Desa Trimulyo yang akan melaksanakan kampanye.

Proses pemungutan suara Pilurdes Desa Trimulyo sendiri akan berlangsung pada hari Minggu 23 Oktober 2016 dan digelar di 35 TPS. Pengamanan TPS akan dilakukan dengan pola 2-5-10, yaitu 2 Polri mengamankan 5 TPS dan dibantu oleh 10 Linmas. (Sihumas Polsek Jetis) 


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:22

0 komentar:

CB