Tim Polres Bantul Peduli Kembali Serahkan Santunan Kepada Keluarga Tidak Mampu Di Pundong

Posted by tribratanewsbantul on 12:39

Hari ini Rabu pagi, 30 November 2016 Tim Program Polres Bantul peduli kembali menyerahkan bantuan sosial kepada keluarga kurang mampu serta menderita gangguan fungsi mata di wilayah Pundong Bantul.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kabag Sumda Polres Bantul Kompol Nugroho Budi Lustomo Spd diikuti oleh Kasubbag Humas Leonisya Sagita, SIK, Kasubbagpers Bag  Sumda AKP Sulistyaningsih, AKP Rapiqoh, KBO Sat Binmas Iptu Dedy Turnadi, Kanit Provost Ipda Sutarto, SH dan anggota Tim Program Polres Bantul peduli.

Bantuan itu diberikan langsung oleh Kabag Sumda kepada keluarga Budi Santoso bersama tiga anaknya yang menderita gangguan fungsi mata di dusun Ngreco Rt 04 Seloharjo Pundong. Selain keluarga Budi Santoso, bantuan juga diberikan kepada Ibu Suminah dan tiga anaknya yang juga mempunyai keterbatasan penglihatan di dusun Ganjuran Rt 05 Srihardono Pundong.

Kegiatan ini bertujuan selain untuk memberikan bantuan sosial juga memberikan motivasi kepada keenam anak tersebut agar tidak mudah menyerah dalam mengapai masa depanya. Hal tersebut tidak lain karena kepedulian Polres Bantul terhadap sesama serta mewujudkan rasa kemanusiaan kita di lembaga Polri agar tetap dicintai masyarakat.

Kasubag Humas Polres Bantul AKP Leonisya Sagita, SIK menjelaskan kegiatan ini rutin dilaksanakan satu bulan sekali dengan sumber dana hasil kumpulan sumbangan sukarela dari anggota Polres Bantul, jelasnya. (Bag Humas Polres Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:39

0 komentar:

CB