Jangan Boros Dan Jangan Kikir

Posted by tribratanewsbantul on 14:32

Kapolsek Srandakan Kompol Endang Suprapto, SH bersama anggota menghadiri pengajian antar instansi se Kecamatan Srandakan dengan penceramah H Thoyib Hidayat yang dilaksanakan di aula Kantor Kecamatan Srandakan, Jumat, 20 Januari 2017 pukul 08.00 Wib.

Pengajian juga dihadiri oleh unsur Muspika Kecamatan Srandakan lainnya dan para pegawai instansi se Kecamatan Srandakan.

Dalam tausiyahnya H Thoyib Hidayat menyampaikan materi mengenai manusia yang menjadi kekasih Allah. Menurut H. Thoyib Hidayat  manusia yang menjadi kekasih Allah memiliki ciri-ciri anatar lain mensyukuri nikmat secara bathin (bilqholbi), mensyukuri nikmat dengan lisan (bilisani), berbicara yang baik-baik dan takut akan neraka atau dosa.

H. Thoyib Hidayat juga menyinggung mengenai perbedaan seorang mukmin dengan kafir adalah pada sholatnya. Ada faham yang sholat itu mukmin yang tidak sholat itu kafir. Ada pemahaman kedua bahwa walaupun tidak sholat tetap sebagai muslim sehingga waktu meninggal wajib disholatkan.

Selain itu H. Thoyib Hidayat juga berpesan agar membelanjakan hartanya jangan boros, dan jangan kikir, tetapi diantara keduanya. Pemanfaatan harta 1/3 untuk raga, 1/3 untuk penampilan, 1/3 mencari ridho Allah / syurga. (Sihumas Polsek Srandakan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:32

0 komentar:

CB