Pengajian Haul Syech Maulana Maghribi Dan Memperingati Isra Mi'raj Di Mapolsek Kretek

Posted by tribratanewsbantul on 09:42

Polsek Kretek bekerja sama dengan ponpes Al Musawir Wonokromo mengadakan pengajian Haul Syech Maulana Maghribi ke 1135 di halaman Polsek Kretek Bantul Selasa, 25 April 2017 pkl 20.00 wib.

Pengajian diselenggarakan dalam rangka Haul Syech Maulana Maghribi dan memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW serta menyongsong bulan suci Romadhon dengan pembicara KH Nasrul Arif Bin KH Abdurrohman Khudlori pengasuh pondok pesantren API Tegalrejo Magelang.

Pengajian dihadiri oleh Camat Kretek Harso Wibowo SH Msi, DanRamil Kapten Inf Wardani, seluruh personil Polsek Kretek dan ratusan jamaah. Sebelum pengajian dimulai dilaksanakan tahlil dan doa bersama yang dipimpin Ustadz Mustaqin.

Dalam sambutanya ketua panitia  H Guswanto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolsek Kretek beserta jajaran yang sudah berkenan bekerja sama melaksanakan kegiatan ini, serta menyampaikan bahwa pengajian ini sebagai penutup kegiatan sebelumnya yang diantaranya diadakan tahlil selama 40 malam di makam Syeh Maulana Maghribi dusun Mancingan,Parangtritis yang dimulai dari pukul 01.00 wib s/d waktu Sholat Subuh diikuti oleh sekitar 40 santri dari ponpes Al Musawir Wonokromo Pleret.

Sedangkan Camat Kretek mewakili Bupati Bantul dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan bangga dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh para santri dari Ponpes Al Musawir yang bekerja sama dengan Polsek Kretek ini. Semoga dengan adanya kerja sama antara Polsek Kretek khususnya dan Polri umumnya akan lebih mempererat silaturohmi dan juga sama sama menjaga keutuhan umat serta warga masyarakat tentunya sesuai dengan bidangnya masing-masing.

Dan yang tidak kalah pentingnya pengajian seperti ini akan menyempurnakan amal ibadah kita dan meningkatkan ketaqwaan kita kepada sang Kholiq. Diakhir sambutannya camat Kretek senantiasa menyampaikan Program pemerintah Kab Bantul tentang Kesehatan, pendidikan dan Kesejahteraan rakyat.

Adapun Al Ustadz KH Asrul Arif Bin KH Abdulrohman Kudlori dalam tausyiahnya menyampaikan bahwa dalam memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, beliau mengajak kepada jamaah agar mengambil hikmah untuk ber-lomba-lomba dalam meningkatkan taqwa kita kepada Alloh SAW, perbanyaklah dalam bersodakoh baik kepada yang masih hidup maupun terhadap yang sudah meninggal. Perbanyaklah dalam bersyukur maka Alloh akan menambah nikmat tetapi barang siapa yang kufur akan mendapat laknat.

Taqwa adalah kunci dari segala amal ibadah kita, maka salah satunya kerjakanlah sholat, karena sudah menjadi sunnah Nabi Muhammad SAW dan sudah menjadi kewajiban agama islam agar tetap istiqomah melaksanakan sholat. Marilah kita dalam melaksanakan sholat secara berjamaah karena sholat merupakan tiang agama, apabila sholat kita bagus maka semua amalan kita yang lain akan bagus dan sebaliknya.

Diakhir tausyiahya KH Asrul Arif mengajak kepada seluruh jamaah untuk memberikan pendidikan agama terhadap anak kita, karena anak adalah sebagai generasi penerus bangsa, ada pepatah mengatakan, baik buruknya suatu daerah tergantung anak muda atau generasi penerus. Pengajian berakhir pukul 12.00 wib dengan pengamanan dari Polsek Kretek situasi aman tertib. (Sihumas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:42

0 komentar:

CB