Meriahkan HUT Bhayangkara Ke-72, Polres Bantul Gelar Turnamen Bola Voli dan Tenis Meja

Posted by tribratanewsbantul on 12:49

Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 72 tahun 2018, Polres Bantul menggelar pertandingan olah raga antar Bagian dan Fungsi. Olah raga yang dipertandingkan adalah bola voli dan tenis meja yang dimulai pada hari ini, Rabu (27/6/2018).

Ketua Panitia pertandingan Ipda Mulyanto SE menjelaskan, untuk pertandingan voli, dilaksanakan di Lapangan Bola Voli sebelah utara Kantor DPRD Bantul. Sementara untuk tenis meja, dilangsungkan di lobi lantai dua Mapolres Bantul.

“Rencana kegiatan akan dilaksanakan selama tiga hari, dan final rencananya akan digelar pada hari Jumat (29/6/2018) mendatang,” kata Ipda Mulyanto.

Pertandingan bola voli dibuka dengan pertandingan antara Sat Sabhara melawan Sat Reskrim. Pertandingan ini berhasil dimenangkan oleh Sat Reskrim dengan skor 2-0.

Sementara untuk tenis meja, saat berita ini diturunkan masih berlangsung pertandingan antara Bripka Winarno (Sat Binmas) melawan Bripka Irwan (Sat Lantas).  (Humas Polres Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:49

0 komentar:

CB