Pengamanan Kirab Jodang Merti Dusun Srungo

Posted by tribratanewsbantul on 14:06

Mewakili Kapolsek Imogiri, Aiptu Suyadi beserta 3 anggota  menghadiri acara Kirab Jodang dalam rangka Merti Dusun Srungo Selopamioro Imogiri, Minggu (25/08/2019).

Kirab Jodang di Dusun Srunggo ini merupakan rangkaian dari merti Dusun, yang sudah dilaksanakan secara turun temurun dari nenek moyangnya. Dimana acara ini merupakan sibuk yang mengandung arti “Ucapan rasa syukur terhadap Tuhan semesta Alam yang telah memberikan segala rejeki Nya”.

Acara kirab diikuti oleh masyarakat Dusun Srunggo I dan II yang terbagi dalam 22 kelompok jodang, jatilan, buah dan sayur/hasil bumi setempat.

Acara ini juga dihadiri oleh Staf Ahli Bupati Bantul Sunarto.SH,MM., Danramil Imogiri KaptInfantri Surono, Lurah Desa Selopamioro Himawan Sadjati dan staf, FORCIP Imogiri, Perwakilan Puskesmas imogiri 2, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Karang Taruna Desa Selopamioro Dan  Masyarakat setempat kurang lebih  500 orang.

Adapun rute Kirab Jodang dimulai dari titik start Terminal Srunggo II Selopamioro berjalan berarak- arakan menuju objek wisata Goa Cerme dengan  jarak tempuh kurang lebih 1 km.

Sesampainya di Gua Cerme selanjutnya dilaksanakan acara inti yaitu Genduri yang diikuti oleh seluruh peserta kirab dan tamu undangan .

Dalam acara genduri ini dipimpin oleh Juru kunci Goa Cerme Yaitu "Bapak Tukimin". (Humas Polsek Imogiri)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:06

0 komentar:

CB