Cegah Curanmor, Bhabinkamtibmas Tamantirto Pasang Spanduk Himbau Masyarakat Waspada

Posted by tribratanewsbantul on 07:42

Dalam rangka upaya preemtif Polri mencegah aksi curanmor, Bhabinkamtibmas  Tamantirto Brigadir Agustinus Sulistiyono, SH bersama Pamong Desa Tamantirto memasang sepanduk himbauan kamtibmas di depan Baldes Tamantirto, Kasihan, Bantul. Selasa (25/02/2020).

Sepanduk tersebut bertuliskan  “Waspada Curanmor..!!! Tingkatkan Waspada Diri Dan Pasang Kunci Ganda”.

Hal ini dilakukan untuk mengunggah  kesadaran  masyarakat untuk lebih behati hati dalam memarkirkan kendaraan bermotor dan cara pengamanannya.

Dalam keterangan terpisah Kapolsek Kasihan Kompol Y. Tarwoco Nugroho, SH  mengatakan bahwa upaya menangulangi Curanmor di wilayah Kasihan ini selain  melakukan Himbauan Kamtibmas  secara langsung oleh Bhabinkamtibmas juga melalui pemasangan sepanduk himbauan kamtibmas dengan harapan semua kalayak ramai bisa membacanya sehingga meningkatkan kewaspadaanya. (Humas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:42

0 komentar:

CB