Jaga Kebugaran Tubuh Dan Kekompakan, Kapolsek Sanden Ikuti Olahraga Lintas Instansi

Posted by tribratanewsbantul on 09:54

Olahraga merupakan hal yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Namun banyak dari kita yang tidak menyukainya dan hampir semua dari kita kesulitan menemukan waktu untuk melakukannya.

Menyikapi dari itu, Pemerintah Kecamatan Sanden bersama jajaran instansi se-Kecamatam Sanden mengadakan giat olah raga bersama antar intansi bersama masyarakat yang diadakan 2 minggu sekali yang dilaksanakan tiap hari Jumat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.  

Kali ini olahraga bersama dilaksanakan di halaman Balai Desa Gadingsari Kecamatan Sanden, Jumat pagi (28/2/2020).

Olahraga yang dilakukan berupa senam aerobik bersama dengan dipandu instruktur senam. Hadir dalam kegiatan senam aerobik bersama tersebut, Kapolsek Sanden AKP Tukirin bersama anggotanya, perwakilan Forkompincam dan Kepala Dinas Instansi se-Sanden, Kepala Sekolah, Lurah dan Pamong Desa, TNI, Polri serta ASN dan karyawan dinas instansi se-Kecamatan Sanden.

Adapun tujuan diadakan olah raga bersama ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi antar pegawai instansi se-Kecamatan Sanden sehingga tercipta kekompakan dan keharmonisan, serta menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh pegawai dalam menunjang tugas sehari hari. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:54

0 komentar:

CB