Kapolsek Kretek Hadiri Musrenbang Di Kantor Kecamatan Kretek

Posted by tribratanewsbantul on 09:12

Kapolsek Kretek Kompol S. Parmin menghadiri Musrenbang tingkat Kecamatan Kretek tahun 2021 di pendopo kantor Kecamatan Kretek, Bantul, Rabu pagi, 26/02/2020.

Kegiatan bertemakan "Penguatan SDM Dan Pemantapan Infrastruktur Untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Daerah Yang Berkuwalitas".

Kegiatan tersebut dihadiri oleh mewakili Bupati Bantul Sekretaris Bappeda VC. Yuliastiningsih SH, MM, Camat Kretek Cahya Widada S.Sos MH, kapolsek Kretek Kompol S. Parmin, mewakili Ndanramil Peltu Jumiran, Kepala KAU Mustafid Amna S.Ag, kepala puskesmas drg. Yuni Astuti, Lurah desa dan kepala Dukuh sekecamatan Kretek, Kepala Sekolah SD, SMP dan SLTA sekecamatan Kretek, PKK, tokoh masyarakat, Mahasiswa USD Yogyakarta dan puluhan tamu undangan.

Dalam sambutannya Camat Kretek menyampaikan perencanaan dan mengusulkan untuk memprioritaskan peningkatan dibidang kesehatan, pendidikan dan sosial kemasyarakatan serta peningkatan perekonomian keluarga dengan meningkatkan dan mendukung pertumbuhan UKM yang ada di masyarakat.

Sedangkan sambutan Bupati Bantul dibacakan oleh Sekretaris Bappeda kabupaten Bantul VC. Yuliastiningsih SH,MM yang dilanjutkan paparan hasil Musrenbang Kecamatan Kretek oleh Sekcam Kretek H.Bambang Hudaliyanto SH.M.Hum serta penandatangan kesepakatan Musrenbang kecamatan Kretek 2021.(Humas Polsek Kretek).


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:12

0 komentar:

CB