Polsek Banguntapan Imbau Warga Untuk Pakai Masker

Posted by tribratanewsbantul on 00:00

Personel Polsek Banguntapan yang terlibat Operasi Ketupat Progo 2020 melakukan Razia di jalan Ring Road Selatan Banguntapan, Jumat (29/5/2020). Namun, razia itu tidak untuk menindak para pengguna jalan yang tak mematuhi aturan lalu lintas. Melainkan, setiap orang yang terlihat tidak menggunakan masker diberhentikan untuk kemudian diberi arahan untuk menggunakan masker.

Kapolsek Banguntapan Kompol Zaenal Supriyatna, SH mengatakan, kegiatan itu dilakukan untuk mengingatkan masyarakat dalam menyikapi situasi pandemik corona yang terjadi saat ini. Karena itu, pihaknya berinisiatif memberi edukasi agar masyarakat sadar memakai masker.

"Jadi bentuknya seperti razia, tapi bukan untuk penegakan hukum. Kami hanya memberikan pelayanan sekedar edukasi untuk bersama memutus rantai Covid-19 dengan cara sadar untuk menggubakan masker," katanya.

Selain di lokasi, petugas juga akan berkeliling ke sejumlah tempat yang berpotensi menimbulkan keramaian, seperti pusat perbelanjaan. Setiap warga yang terlihat tak menggunakan masker akan diimbau untuk menggunakan masker.

Kapolsek Banguntapan mengingatkan agar masyarakat terus mengikuti imbauan pemerintah. Mulai dari menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS) tidak keluar rumah, menjaga jarak atau menerapkan physical distancing dan selalu memakai masker di luar rumah. "Pakai masker jadi wajib sekarang. Imbauan selama ini seolah sangat sulit dilakukan karena selalu dianggap sepele, ini sangat berbahaya," katanya. (Humas Polsek Banguntapan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 00:00

0 komentar:

CB