Kapolsek Bambanglipuro Sambang Ke GKJ Sidomulyo

Posted by tribratanewsbantul on 12:39

Kapolsek Bambanglipuro AKP Khabibulloh S.Pd I MM bersama Kanit Binmas Iptu Jaka Sutrisna dan anggotanya melaksanakan sambang dan silahturahmi ke rumah tokoh agama maupun tokoh masyarakat di wilayah Kapanewon Bambanglipuro Bantul.

Tokoh agama yang dikunjungi satu di antaranya Pendeta Cortinus Wahyu Nugroho di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Sidomulyo Bambanglipuro Bantul, Rabu (24/2/2021) siang.

Kapolsek Bambanglipuro mengatakan, bahwa kegiatan sambang dan silahturahmi ke rumah para tokoh agama yang dilakukan jajarannya adalah sebagai bentuk atau sarana komunikasi untuk mendekatkan diri dengan para toga di wilayah Kapanewon Bambanglipuro.

Pihaknya juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untuk bersama-sama membantu Polri menciptakan situasi kamtibmas yang aman kondusif di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

Lebih lanjut, pentingnya peran serta toga dan tomas dalam mencegah intoleransi dengan saling menjaga kerukunan dan kedamaian, membina hubungan harmonis antar umat beragama. (Humas Polsek Bambanglipuro)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:39

0 komentar:

CB