Kanit Sabhara Polsek Pajangan Hadiri Acara Lomba Kalurahan Tingkat DIY 2021

Posted by tribratanewsbantul on 10:42

Kapolsek Pajangan yang diwakili Kanit Sabhara Iptu Darobi menghadiri acara kunjungan lapangan Lomba Kalurahan Tingkat DIY 2021 di Aula Kalurahan Guwosari Pajangan Bantul, Kamis (27/5/2021).

Hadir dalam kunjungan lapangan ini Ketua Tim Yuri Tingkat DIY Sukamto SH MH beserta 20 anggota, Wakil Bupati Bantul Joko Purnomo SE MM, KPH Kanjeng Yudonegoro, Ibu Ketua TP PKK Ny. Halim Muslih, Kepala DPPKB PMD Bantul Sri Suryanti, Asisten Sumberdaya  dan Kesejahteraan Rakyat Ir. Pulung Haryadi M.Sc, Danramil Pajangan Kapten Joko Nufiyanto, Panewu Pajangan Drs. Anjar Arintaka Putra S.Sos MM dan staf, Lurah Guwosari Masduki Rahmat SIP beserta seluruh Pamong Kalurahan Guwosari dan Dukuh se Kalurahan Guwosari.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Bantul Joko Purnomo SE MM berharap dari proses klarifikasi lapangan lomba kalurahan tersebut akan dapat diperoleh banyak pembelajaran terutama menyangkut strategi dan inovasi khususnya pada dinamika sosiologis akibat bencana non alam yakni pandemi Covid-19 serta pengembangan e-goverment dalam meningkatkan pelayanan bagi masyarakat.

Dengan demikian akan dapat terwujud sebuah kalurahan yang tangguh dan mandiri yang dapat terus bergerak dalam situasi apapun untuk mengoptimalkan potensi yang ada dan juga untuk mengetahui segala capaian dalam mewujudkan peningkatan kualitas hidup masyarakat.

Wakil Bupati Bantul juga menyampaikan bahwa Pemkab Bantul mempunyai komitmen dan mendukung penuh Kalurahan Guwosari maju dalam Lomba Kalurahan Tingkat DIY 2021, bahkan jika nanti bisa mewakili DIY di tingkat nasional. (Humas Polsek Pajangan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:42

0 komentar:

CB