Kapolsek Pundong Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushola Darul Asyiqin

Posted by tribratanewsbantul on 13:12

Kapolsek Pundong AKP Yosephine Iswantari S.Psi bersama Panewu Anom Pundong serta Danramil Pundong menyambut kedatangan Bupati Bantul H. Abdul Halim Muslih di Dusun Gunungpuyuh, Panjangrejo, Pundong, Bantul, Rabu (26/5/2021).

Dalam kesempatan tersebut kehadiran Bupati Bantul dalam rangka peletakan batu pertama pembangunan mushola di Dusun Gunungpuyuh, sekaligus memberi nama untuk mushola yang akan dibangun di atas tanah wakaf seluas 100 meter persegi.

Dalam sambutannya Bupati Bantul merasa bangga dan memberikan apresiasi dengan guyup rukunnya masyarakat Gunungpuyuh bergotong royong membangun mushola yang nantinya dapat dipergunakan masyarakat dalam membangun mental spiritual masyarakat serta tholabul ilmi.

Lanjutnya, pembangunan itu tidak hanyadalam bentuk pembangunanfisik saja, namun juga diperlukan penyeimbang berupa pembangunan batiniah.

Di akhir sambutan, Bupati Bantul menyampaikankan memberikan donasi senilai 100 zak semen guna membantu pembangunan mushola yang diberi nama Darul Asyiqin. (Humas Polsek Pundong)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:12

0 komentar:

CB