Personel Polsek Laksanakan Pengamanan Manasik Haji Anak-anak TK

Posted by Humas Polres Bantul on 12:46

Personel Polsek Bantul Polres Bantul melaksanakan pengamanan kegiatan Manasik Haji KB TK ABA Mardi Putra, TK ABA Among Putra Babadan dan TK Serayu yang di  Lapangan Paseban Bantul, Sabtu (26/11/2022) pagi.

Kegiatan ini di hadiri oleh Wakil Bupati Bantul Joko B Purnomo, KBO Sat Binmas Polres Bantul Iptu Marwoto, Kanit Binmas Polsek Bantul, Batuud Koramil Bantul, Bhabinkamtibmas Kalurahan Bantul, Babinsa Kalurahan Bantul, KS, Guru & Karyawan, wali murid.

Bhabinkamtibmas Desa Bantul Aipda Agus Bandianto mengatakan kegiatan manasik haji ini bertujuan untuk menanamkan ketaqwaan dan keimanan kepada anak-anak sejak dini dan sebagai pembelajaran untuk anak-anak bahwa iman dan taqwa timbul dari dalam diri sejak kecil.

“Selain itu dengan diadakannya kegiatan manasik haji oleh TK ABA Mardi Putra dan TK ABA Serayu ini juga untuk melahirkan generasi penerus yang mampu menjadi tumpuan bangsa dan agama,” katanya.

Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar. (Humas Polsek Bantul)
 


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:46

0 komentar:

CB