
Sebelum pemberangkatan, ratusan suporter ini diberikan arahan oleh Kapolsek Bantul di halaman parkir Pasar Seni Gabusan ( PSG ) jalan Parangtritis Km 9, desa Timbulharjo, Sewon, Bantul. Para suporter ini dihimbau untuk mentaati tatatertib lalulintas dan jangan membuat permasalahan.
Para suporter ini berangkat menuju Guwoharjo dengan mengendarai 1 unit truk dan 70 sepeda motor. Adapun korlap dalam pemberangkatan suporter adalah saudara Rumawan. Pengawalan ini dilaksanakan dari mulai pemberangkatan hingga kepulangan mereka guna keamanan dan ketertiban di jalan raya. (Sihumas Polsek Bantul)
No comments:
Post a Comment