
Hadir dalam acara ini PGRI Kab. Bantul Endar Harjanto, Ketua PPD Sewon Cahaya Budi Santoso, Ketua Panitia Bpk. Jawadi dan Ketua PGRI Sewon Bpk. Sani, S.Pd. Kegiatan sepeda gembira ini diikuti peserta ± 200 orang.
Ketua PGRI Sewon Sani, S.Pd menyampaikan acara ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun PGRI Ke 71 dan Hari Guru Nasional tahun 2016 juga untuk refresing serta napak tilas perjuangan Pageran Diponegoro dalam mengusir penjajah.
Kepala UPT PPD Sewon Cahaya Budi Santoso dalam sambutannya mengucapkan selamat hari guru. Acara ini untuk menambah rasa nasionalisme dan solidaritas kebersamaan bidang Pendidikan. Kita harus memajukan pendidikan guna mencetak ilmuwan Indonesia yang tangguh. Kita berharap kedepan beban administrasi Guru untuk diperbaikan dan diperingan.
Acara diisi dengan hiburan dari Guru dan dilanjutkan penyerahan hadiah-hadiah. Hingga selesainya acara situasi berakhir dalam keadaan aman kondusif. (Sihumas Polsek Pajangan)
No comments:
Post a Comment