16 December 2017

Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah SMP N 2 Pandak

Babhinkamtibmas Desa Caturharjo Aiptu Agus Nugroho mewakili Kapolsek Pandak menghadiri Serah terima jabatan Kepala Sekolah SMP N 2 Pandak di Aula SMPN 2 Pandak Caturharjo Pandak Bantul, Sabtu (16/12/2017) Pagi.

Hadir dalam acara ini Kepala Dikpora Kabupaten Bantul Didik Warsito, Kepala UPT Pandak Ali Suriansyah, Kepala Puskesmas Pandak I dan II, Kepala SMP se Kecamatan Pandak, Lurah Desa Caturharjo Budi Suryanto BA, Dewan Sekolah dan tamu undangan kurang lebih 150 orang.

Dalam sambutan Kepala Dikpora Kab. Bantul mengucapkan selamat kepada pejabat baru maupun lama mudah mudahan nantinya dapat membuat sekolah ini selalu berprestasi dan selalu dapat mensejahterakan bidang pendidikan dimanapun bertugas. Dan kami mengucapkan terimakasih kepada ibu Wiwik yang telah dapat membuat sekolah ini menjadi seolah yang berprestasi. Dan berharap kepada bapak Sugiyanta dapat meneruskan perjuangan ibu Wiwik dalam memimpin sekolah ini dan dapat lebih berprestasi.

Kemudian dilanjutkan penandatanganan berita acara serah terima disaksikan Kepala Dikpora Kabupaten Bantul dan dilanjutkan ramah tamah bersama. (Sihumas Polsek Pandak)

No comments:

Post a Comment