19 December 2018

Pembinaan Kapasitas Linmas Dalam Rqangka Persiapan Pengamanan Pemilu 2019 Di Desa Bangunjiwo

Bhabinkamtibmas Desa Bangunjiwo Bripka Rista Faruliyantaka mewakili Kapolsek Kasihan AKP Y Tarwoco Nugroho, SH melaksanakan pembinaan Kapasitas Linmas dalam persiapan pengamanan Pemilu 2019 di gedung serbaguna Desa Bangunjiwo, dusun Gendeng, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Selasa (18/12/2018) pukul 20.30 Wib.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh pemerintah desa Bangunjiwo dalam rangka Peningkatan kapasitas Linmas yang ada di wilayah Bangunjiwo dihadiri oleh Kasi Linmas Kabupaten Bantul Djaka Sutrisno, SE, Camat Kasihan diwakili Kasi Trantib Drs. Petrus Santoso, Danramil Kasihan diwakili Pelda Nur Haiban, Lurah Bangunjiwo H. Parjo, ST. M.Si, Babinsa Bangunjiwo, anggota Linmas sebanyak 146 laki laki dan 20 perempuan.

Bhabinkamtibmas Desa Bangunjiwo Bripka Rista Faruliyantaka menyampaikan bahwa kegiatan pembinaan Satlinmas ini bertujuan agar masing masing anggota dapat memahami ketugasannya sebagai Satlinmas.

Dalam rangka persiapan Pemilu 2019 Satlinmas agar ikut terlibat dalam pengamanan jalannya Pemilu 2019. Selain itu juga untuk memberikan pemahaman kepada anggota Satlinmas Desa Bangunjiwo Kecamatan Kasihan tentang dan fungsi Linmas, kata Bripka Rista F. (Humas Polsek Kasihan)

No comments:

Post a Comment