Jum'at, 22 februari 2019 pukul 08.00 Wib Unit Lantas Polsek Banguntapan gelar giat Polisi Sahabat Anak di TK Pertiwi 36 Tamanan Banguntapan Bantul.
Bentuk giat adalah pengenalan rambu-rambu lalulintas, cara menyeberang jalan yang benar dan pengenalan tugas tugas Polisi kepada anak oleh Iptu Johan Rinto D. SH didampingi Aiptu Woro Arini, Aipda Sarnyoto, Aipda Eni Purwoko, Bripka Erni Rokhayati, Bripda Estu Mega, Guru Tk Pertiwi diikuti oleh seluruh murid- murid TK Pertiwi.
Tujuan giat ini adalah mengenalkan tugas tugas polisi kepada anak-anak agar anak tidak takut dengan kehadiran Polisi, anak- anak mengerti tugas tugas Polisi, anak-anak mengenal rambu- rambu lalu lintas dan menciptakan generasi pelopor keselamatan lalulintas.
Kegiatan berjalan lancar dan tertib, edukasi sejak dini untuk menciptakan generasi penerus yang lebih bermartabat. Tidak hanya anak-anak TK namun orang tuanya juga diajarkan pentingnya menjaga keselamatan dalam berlalu lintas. (Humas Plsek Banguntapan)
No comments:
Post a Comment