22 March 2019

Pengukuhan Dan Peresmian Desa Tangguh Bencana Desa Trimurti Srandakan

Kamis, 21 Maret 2019 dimulai pukul 09.00 wib di lapangan sepak bola dusun Kedungbule Trimurti Srandakan Bantul  telah dilaksanakan Simulasi desa Tangguh Bencana Gempa bumi dan Tsunami yang diadakan oleh BPBD kabupaten Bantul yang melibatkan instansi terkait dan masyarakat sekitar.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Iqbal I. Perwakilan dari Bappeda DIY, Kepala BPBD Provinsi DIY  Bapak Insinyur Fauzan MT, Kepala BPBD kabupaten Bantul diwakili oleh Kabid PK Bapak Suyanto SE. Camat Srandakan,  Anton Yulianto A.P. Danramil Srandakan Kapten Inf Kusmin, Kapolsek Srandakan  Kompol B. Muryanto, Ka. Dinsos Kabupaten Bantul, diwakili ibu Rondiyah,  Kadis pengendalian penduduk keluarga berencana dan pemberdayaan masyarakat desa (DPPKBPMD) bapak Ali Suriyansyah, DPU PKP  Kabupaten Bantul Bapak Agus Sutismo, Kepala desa Trimurti bapak Agus Purwaka St.

Kegiatan diawali dengan apel bersama dilanjutkan Simulasi Bencana alam gempa bumi dan tsunami yang diasumsikan terjadi diwilayah desa Trimurti yang melibatkan sekira 100 orang selama kurang lebih 2 jam dalam pelaksanaannya.

Camat Srandakan, Anton Yulianto AP menyampaikan ucapan Salam kepada seluruh hadirin, rangkaian kegiatan Desa Tangguh bencana desa Trimurti telah selesai dilaksanakan. Apresiasi yang tinggi kepada seluruh komponen yang terlibat dalam simulasi ini. Simulasi dapat berjalan lancar sehingga desa Trimurti Srandakan akan dikukuhkan menjadi desa Tangguh bencana gempa dan Tsunami.

Diharapkan wilayah Srandakan benar benar mampu dan sadar dalam menghadapi bencana dalam  Mencegah dampak bencana, Ketangguhan masyarakat, Kemampuan pemulihan pasca bencana.  Pelatihan desa Tangguh Bencana akan dimasukkan dalam rencana anggaran pembangunan Desa Trimurti  Srandakan.

Kepala desa Trimurti Agus Purwaka St. Menyampaikan ucapan salam dan selamat datang serta terimakasih kepada seluruh komponen terkait rangkaian kegiatan desa Tangguh bencana, 7 rangkaian kegiatan sudah dilaksanakan selama lebih dari satu bulan,  semoga warga desa Trimurti  mampu menerima dan mengembangkan kepada warga yang lain sehingga menjadikan kontribusi positif bagi masyarakat terutama desa Trimurti Kecamatan Srandakan

Suyanto,  S.E dari BPBD Bantul menyampaikan hampir dua bulan telah memberikan pelatihan kepada warga Trimurti. Kegiatan ini dilaksanakan agar warga dapat memiliki kemampuan mandiri dan adaptasi terhadap dampak bencana alam. Tujuan kegiatan ini adalah mendorong masyarakat desa Trimurti mampu menghadapi bencana serta upaya pengurangan resiko masyarakat dan mandiri terhadap adanya bencana gempa bumi dan tsunami.
Pelatihan diberikan dengan Metode 9x pertemuan secara berjenjang,  gladi kotor dan praktek. Pelatihan melibatkan 40 peserta vasilitator dengan anggaran dari BPBD DIY.

Diharapkan desa Trimurti bisa mengembangkan kegiatan desa Tangguh bencana melalui FPRB maupun relawan yang lain.  Ketika terjadi bencana alam,  maka Pendataan dalam penanganan bencana adalah penting dalam mengambil tindakan BPBD sehingga tepat sasaran terutama penyaluran logistik.

Kepala pelaksanaan BPBD Bantul, Kabid PK Ir.  Fauzan Umar menyampaikan hari ini kita berlatih tentang adanya bencana alam gempa bumi dan tsunami. Jika terjadi bencana alam tsunami rata rata sampai dengan 6 km kedaratan.

Bercerita tentang bencana alam Tsunami yang menimpa banda Aceh sehingga diharapkan masyarakat bisa mengambil pelajaran. Dengan terus berlatih diharapkan agar masyarakat mampu dalam melaksanakan kegiatan tanggap bencana. Mensosialisasikan desa tanggap bencana kepada warga melalui kepala dusun,  Rt dan perkumpulan yang lain. Dukungan dari seluruh komponen sangat diharapkan untuk kelancaran pelatihan desa tangguh bencana.

Acara dilanjutkan Rangkaian pengukuhan dan peresmian desa Tangguh Bencana desa  Trimurti Srandakan Bantul Penyerahan dokumentasi dari Kepala desa Trimurti kepada Kabid PK. Penyerahan surat tanda pengukuhan Desa Tangguh Bencana oleh Kabid PK Suyamto SE kepada kepala desa Trimurti Agus Purwaka St. Penyerahan sertifikat FPRB desa Trimurti oleh Kabid PK Ir. Fauzan Umar.

Pada pukul 11.30 wib kegiatan berakhir dengan aman dan lancar. (Humas Polsek Srandakan)

No comments:

Post a Comment