KSPK 1 polsek Dlingo Aiptu Apandi Yuwono bersama anggota lainnya melaksanakan patroli malam di Wilayah Hukum Polsek Dlingo. Kamis, 4 Juli 2019.
Patroli malam ini dilakukan untuk menjaga agar wilayah hukum Polsek Dlingo tetap dalam keadaan aman dan kondusif yang selama ini sudah terjaga keamanannya.
Dalam Patroli malam ini, Aiptu Apandi Yuwono sambang di pertokoan dan obyek vital lainnya yang ada di wilayah kecamatan Dlingo.
Selain sambang di pertokoan dan obyek vital, patroli juga sambang di obyek wisata alam Pinus Pengger yang buka sampai tengah malam. Ditempat ini Aiptu Apandi yuwono memberikan himbauan kamtibmas kepada para pengunjung agar tetap berhati hati dan tetap menjaga barang bawaannya, dan kepada pengelola Aiptu Apandi Yuwono memberi himbauan agar para pengelola atau penjaga tetap menjaga keamanan lingkungannya.
Selama patroli di wilayah hukum polsek Dlingo terpantau dalam keadaan aman dan kondusif dan arus lalu lintas terpantauvsepi. (Humas polsek Dlingo)
No comments:
Post a Comment