Kapolsek Kasihan Kompol Y. Tarwoco Nugroho, SH bersama Forkompincam menghadiri Launching Pemilos Serentak SMA/SMK/MA Sekabupaten Bantul di SMA Negeri 1 Kasihan, Bantul, Selasa (10/09/2019) pagi.
Launching dilakukan oleh Bupati Bantul Drs. H. Suharsono dengan tujuan untuk meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat dalam pemilu, kegiatan sosialisasi terhadap penyelenggaraan pemilu perlu dilakukan sedini mungkin. Begitu juga bagi siswa sekolah menengah atas salah satunya dengan menggelar kegiatan pemilihan ketua organisasi siswa intra sekolah (osis) ditingkat SMA/MA/SMK se-derajat yang disetting sedemikian rupa sehingga menyerupai pemilu pada umumnya.
Adapaun Pemilos untuk SMA Negeri 1 Kasihan Bantul tahun 2019 adalah 4 siswa sebagai berikut Nomor 1. Muhamad Farkhan, No. 2. Arnell Khaerandy, No. 3. Andika Rifai dan No. 4. Arthur Fadillah, yang dihadiri oleh Bupati Bantul Drs. H. Suharsono beserta rombongan, Kepala Kesbang Kabupaten Bantul, Camat Kasihan Drs. Susanto, MPA., Kapolsek Kasihan Kompol Y.Tarwoco Nugroho, SH., Danramil Kasihan Mayor Czi Agus Sriyanta, Kepala SMA 1 Kasihan Sarwono, M.Pd., Guru/Karyawan dan Siswa/siswi SMA 1 Kasihan serta undangan.
Pemilos merupakan sebuah bentuk miniatur dari sebuah pemilu yang ada dalam suatu Negara. Diharapkan dalam pemilos ini nantinya siswa – siswa yang terlibat di dalamnya akan merasakan bagaimana seluk beluk pemilu, apa saja yang harus dipersiapk an untuk menyelanggarakan pemilu baik itu proses pencalonan, proses pendaftaran pemilih, kampanye peserta pemilu, sampai dengan proses pemungutan dan perhitungan suara serta penetapan suara terbanyak dan calon terpilih , dengan pemilos ini diharapkan siswa siswi menjadi generasi yang kreatif,optimis , dan toleran menghargai perbedaan yang ada.
Selama acara berlangsung Bhabinkamtibmas Desa Tirtonirmolo Brigadir Dwi Nur Wahono melakukan pantauan kamtibmas dan pengamanan sampai acara berakhir terlaksana dalam keadaan aman dan Kondusif. (Humas Polres Kasihan)
No comments:
Post a Comment