12 November 2019

Anggota Polsek Banguntapan Laksanakan Binrohtal

Selasa, 12 Nopember 2019 pukul 08.35 Wib di Aula Polsek Banguntapan berlangsung giat pembinaan rohani dan mental. Kegiatan diawali dengan pembacaan yasin dan tahlil dipimpin Aiptu M. Syarifudin.

Giat binrohtal merupakan penyeimbang kesehatan jasmani dan rohani serta untuk mengingatkan semua personil selalu meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan doa untuk keluarga, leluhur dan situasi kamtibmas wilayah Banguntapan agar aman adem ayem tenteram.

Selesai pembacaan yasin dan tahlil disambung dengan tausiah oleh panit Binmas Aiptu Subandi yang intinya kita semua harus mengingat mati dan kita semua pasti akan mengalaminya. Untuk itu mari kita persiapkan bekal untuk menghadapinya.  (Humas Polsek Banguntapan)

No comments:

Post a Comment