
Upacara ini terselenggara atas kerjasama pihak sekolah dengan Polsek Kasihan dalam rangka Police Goes To School diikuti Kepala Sekolah Drs. Heri Prasetya, M.Pd, Guru, Guru BP, Para Guru/Karyawan, dan seluruh Siswa-siswi SMP N 2 Kasihan jumlah 370 orang.
Dalam amanatnya Bhabinkamtibmas Desa Tamantirto menyampaikan kepada para siswa sebagai generasi penerus Bangsa untuk selalu rajin belajar guna meraih cita-cita. “Taati tata tertib sekolah serta hormati orang tua dan guru,” katanya.
“Bhabinkamtibmas Desa Tamantirto juga mengimbau kepada para siswa jangan sampai membuat permasalahan di Sekolah, jangan sampai salah memilih teman dalam pergaulan agar tidak tersesat kepada kenakalan remaja.
Tugas pelajar adalah belajar, oleh karena itu belajarlah dengan giat, taati tatatertib sekolahan maupun dilingkungan masyarakat serta dekatkan diri kalian kepada Allah SWT agar menjadi siswa tauladan.
Selesai upacara, acara dilanjutkan dengan pemeriksaan sikap tampang siswa, pemeriksaan dilakukan hanya kepada siswa laki laki yang meliputi sikap tampang, baju seragam, sepatu dan lain lainya. Kemudian siswa yang ditemukan pelanggaran langsung diadakan pembinaan olah guru BP”, tegasnya. (Humas Polsek Kasihan)
No comments:
Post a Comment