20 March 2020

Bhabinkamtibmas Desa Sendangsari Sambang Pos Kamling Dusun Kayen

Bhabinkamtibmas Desa Sendangsari Aipda Moh. Jumadi melaksanakan sambang pos Kamling di Dusun Kayen RT 01 dan 02 Sendangsari Pajangan Bantul, Rabu malam (18/3/2020).

Dalam sambang ini Aipda Moh Jumadi mengajak masyarakat untuk semangat dalam melaksanakan jaga warga ronda poskamling.

Menghadapi perkembangan virus corona di Yogyakarta, masyarakat diharapkan tetap tenang, menjaga kebersihan dan kesehatan, biasakan mencuci tangan.

Mari kita kurangi aktivitas ke luar rumah maupun ke tempat keramaian. Berada di rumah lebih baik, ujarnya.

Kegiatan sambang sering dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Pajangan, agar terhindari dari virua corona selesai berkaktifitas untuk membudayakan cuci tangan dengan sabun sannitizer. (Humas Polsek Pajangan)

No comments:

Post a Comment