12 June 2020

Bhabinkamtibmas Desa Tamantirto Pengamanan Pembagian BLT DD Tahap II

Bhabinkamtibmas Desa Tamantirto Brigadir Agustinus SH  bersama Babinsa, Linmas dan FPRB Desa Tamantirto melaksanakan pengamanan pembagian BLT  Dana Desa tahap II bertempat di Balai DesaTamantirto, Kasihan, Bantul ,Kamis  (11/6/2020).

Hadir antara lain Lurah Desa Tamantirto WIsnu Ardi, Ketua Gugus Covid-19 Desa Tamantirto, Pamong Desa Tamantirto dan petugas PT Pos Indonesia.

Adapun BLT alokasi Dana Desa (BLT DD) tahap II dengan jumlah penerima 280 warga dan BLT APBD Kabupaten Bantul tahap I dengan jumlah penerima 114 warga, masing-masing warga menerima bantuan senilai 600 ribu rupiah.

Brigadir Agustinus SH mengatakan, bantuan ini guna membantu warga kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19 di wilayah desa binannya. Ia juga mengingatkan warga untuk jaga jarak dan wajib pakai masker sesuai protokol kesehatan. (Humas Polsek Kasihan)

No comments:

Post a Comment