

Kegiatan diselenggarakan oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah Sanden. Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Ketua PCM Sanden Suhadi M.Pd selaku narasumber, Majelis Dikdasmen PCM Sanden Bambang Sriyadi M.Pd, Satgas Covid-19 Desa Gadingsari, Bhabinkamtibmas Gadingsari Aipda Mochlis Humavianto, S.Pd, Babinsa Koramil Sanden serta Guru SD, SMP/MTs Muhammadiyah se-Kecamatan Sanden.
Sosialisasi pembelajaran dilaksanakan guna persiapan pembelajaran online menghadapi ajaran baru mulai tanggal 13 Juli 2020 di lingkungan sekolah Muhammadiyah se-Kecamatan Sanden. Selain itu juga untuk menjalin komunikasi dengan orangtua murid dalam membangun mental siswa.
Selama pembelajaran online, para siswa nantinya diharapkan setiap hari menyetorkan laporan hafalan. Selama pandemi wabah virus Corona, para siswa dan orangtua dihimbau tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19. (Humas Polsek Sanden)
No comments:
Post a Comment