13 August 2020

Kapolsek Bambanglipuro Bersama Forkompincam Hadiri Acara Sunatan Massal

Kapolsek Bambanglipuro AKP Khabibulloh S.Pd I MM bersama Forkompincam Bambanglipuro menghadiri acara sunatan massal di RS PKU Muhammadiyah Bambanglipuro Bantul, Rabu (12/8/2020).

Sunatan massal tersebut dalam rangka Milad Muhammadiyah ke-111, sekaligus menyambut Hari Kemerdekaan RI yang ke-75. Kegiatan diselenggarakan oleh lembaga LazisMu Kabupaten Bantul dengan peserta 21 anak yang berasal dari wilayah Bambanglipuro, Pundong, Kretek, Imogiri dan Dlingo.

Setelah dikhitan, masing-masing anak mendapatkan bingkisan berupa baju koko, sarung, kopiah serta uang saku sebagai penyemangat dan bentuk tali asih dari panitia. (Humas Polsek Bambanglipuro)

No comments:

Post a Comment