Kegiatan jalan sehat mengambil start dan finish di halaman Mapolsek Bantul dengan rute berkeliling wilayah Desa Trirenggo Bantul. Kegiaatan olahraga kali ini dipimpin oleh Kanit Provos Ipda Muh Hisyam SH, yang diawali dengan apel pagi dan pemanasan untuk pelenturan otot-otot tubuh.
Kanit provos Polsek Bantul Ipda Muh Hisyam SH mengatakan, dengan olahraga teratur kesehatan para personel lebih terjaga, tidak mudah sakit dan imunitas dalam tubuh meningkat, sehingga diharapkan dapat mencegah Covid-19.
"Dengan tubuh yang sehat, personel selalu siap dalam melaksanakan tugas sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat," tandasnya. (Humas Polsek Bantul)
No comments:
Post a Comment