Hadir dalam kegiatan antara lain Kepala Desa Wonolelo, Bhabinkamtibmas Desa Wonolelo, Kepala Dusun Se-Wonolelo, Babinsa Desa Wonolelo, Keder-kader PKK Desa Wonolelo, Karang Taruna Desa Wonolelo, Pamong Desa dan Staf Desa Wonolelo dan dari Puskesmas Pleret.
Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) merupakan pendekatan untuk merubah perilaku higienis dan sanitasi melalui pemberdayaan masyarakat dengan metode pemicuan. Setiap individu dan komunitas mempunyai akses terhadap sarana sanitasi dasar sehingga dapat mewujudkan komunitas yang bebas dari buang air di sembarang tempat (ODF).
Diharapkan setiap rumah tangga dan sarana pelayanan umum dalam suatu komunitas (seperti sekolah, kantor, rumah makan, puskesmas, pasar, terminal) tersedia fasilitas cuci tangan (air, sabun, sarana cuci tangan), sehingga semua orang mencuci tangan dengan benar. (Humas Polsek Pleret)
No comments:
Post a Comment