Hari ini jajaran personel Polsek Sanden melaksanakan pengamanan kampanye terbatas Paslon Bupati -Wakil Bupati Bantul nomor urut 1 di Warung Makan Gejlik Pitu Dusun Kenteng Gadingsari Sanden, Senin sore (9/11/2020) jam 13.30 WIB. Pengamanan dipimpin langsung Kapolsek Sanden AKP Tukirin bersama dengan Kanit Sabhara Aiptu Rubiya, Kanit Intelkam Aiptu Sumaryanta, piket fungsi dan Panwaslu Sanden.
Giat kampanye diselenggarakan oleh Laskar Bima Garda Barisan Anti Mantan Garuda. Hadir dalam kampanye diantaranya Calon Bupati Bantul no urut 1 Abdul Halim, Timses Paslon, Laskar Bima Garda Barisan Anti Mantan Garuda dan warga peserta kampanye. Giat berjalan dengan aman dan lancar.(Humas Polsek Sanden)
No comments:
Post a Comment