Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Bambanglipuro mengungkapkan rasa syukurnya bahwa kegiatan pengajian di Polsek Bambanglipuro dapat terus terlaksana dan berjalan dengan baik.
Menurutnya, kegiatan ini juga sebagai sarana meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT, sekaligus merekatkan silaturahmi baik bagi anggota Polsek Bambanglipuro sendiri.
Acara pengajian diawali dengan yasinan dan doa bersama. Setelah itu, dilanjutkan tausiyah yang disampaikan oleh Pengasuh Ponpes Darul Mukhlisin Jomblang KH Mukhsin. (Humas Polsek Bambanglipuro)
No comments:
Post a Comment