Pembinaan ini diikuti oleh kelompok budidaya ikan yang ada di masing-masing pedukuhan yang ada di Kalurahan Mangunan, di antaranya di Dusun Kediwung, Kanigoro dan Lemahbang.
Ketiga Dusun ini berhasil membudidayakan ikan lele yang dapat menjadi percontohan dusun-dusun lainnya.
Dengan keberhasilannya oleh Pemerintah Kalurahan yang bekerja sama dengan Yayasan SHEEP (society for health environment education and peace) yang bergerak dibidang pemberdayaan kemasyarakatan dan kebencanaan, yang ada di Yogyakarta memberikan uang pembinaan kepada 3 kelompok pembudiyaan lele tersebut.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Lurah Mangunan H. Jiyono Ikhsan S.Sos, dan staf kalurahan, Babinsa Serda Sarjani dan Serda Wibowo, serta para ketua kelompok budidaya ikan lele se Kalurahan Mangunan. (Humas Polsek Dlingo)
No comments:
Post a Comment