Bhabinkamtibmas Kalurahan Mulyodadi Aipda Sukaryadi mendampingi Tim Satgas Covid-19 Kalurahan Mulyodadi yang akan melaksanakan pemakaman jenazah salah satu warga yang meninggal dunia akibat Covid-19, Jumat (15/1/2021) pagi.
Jenazah korban Covid-19 tersebut dimakamkan di TPU Dusun Mejing, Kalurahan Mulyodadi, Bambanglipuro, Bantul. Proses pemakaman dilakukan sesuai dengan protokoler Covid-19. Sebelum meninggal dunia, korban Covid-19 sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Lapangan Khusus Covid-19 Kabupaten Bantul.
Secara terpisah, Kapolsek Bambanglipuro AKP Khabibulloh S.Pd I MM mengajak, agar kita bersama-sama berjuang melawan Covid-19 dengan menumbuhkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam menerapkan pola hidup bersih dan sehat.
Selain itu, physical distancing dalam kehidupan sehari-hari menggunakan masker ketika keluar rumah dan menghindari kerumunan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (Humas Polsek Bambanglipuro)
No comments:
Post a Comment