Pendisiplinan masyakarakat yang dilakukan oleh personel Polsek Bambanglipuro ini dengan memberikan himbauan untuk mematuhi potokol kesehatan khususnya di Pasar Grogol.
Selain melakukan pengawasan masker, petugas juga melakukan himbauan kepada warga masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan tetap menjaga jarak saat beraktivitas serta tidak berkerumun.
Personil Polsek Bambanglipuro menyebutkan dalam kegiatan kali ini petugas tidak menemukan pelanggaran tidak menggunakan masker dan petugas memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar tetap aktif dalam melakukan pengecekkan kesehatan secara berkala.
Tidak ada pelanggaran dan kami melakukan himbauan dalam rangka pendisiplinan masyarakat untuk patuh terhadap protokol kesehatan sebagai upaya memutus penyebaran covid-19, Kami juga akan rutinkan kegiatan tersebut dan akan terus kami tingkatkan serta kami perketat guna kebaikan kita semua" terangnya.
Kegiatan ini merupakan langkah Polsek Bambanglipuro dalam rangka membantu pencegahan penyebaran covid-19 khususnya di wilayah Bambanglipuro. (Humas Polsek Bambanglipuro)
No comments:
Post a Comment