Kapolsek Pandak AKP Wartono SH melaksanakan sambang dan monitoring kegiatan LKP (Layanan Konsultasi Pembelajaran) di SMP N 4 Pandak, Dusun Ngaran, Gilangharjo, Pandak, Bantul, Selasa (20/4/2021) jam 09.00 WIB.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Pandak AKP Wartono SH, Kepala Sekolah SMP N 4 Pandak diwakili Akhmad Jalaludin S.Pd, anggota Sium Polsek Pandak Briptu Rian Nur Y dan siswa-siswi SMP N 4 Pandak.
Kegiatan LKP di Di SMP N 4 Pandak dilaksanakan setiap hari Senin sampai Jumat mulai pukul 07.00-11.00 WIB dengan menerapkan protokol kesehatan dan dibagi jam masuk siswa. Selain itu, untuk tempat duduk siswa diatur dengan jarak minimal 2 meter.
Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Pandak menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan imbauan protokol kesehatan. Kapolsek menghimbau agar dalam kegiatan LKP tetap dengan protokol kesehatan yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.
“Kami juga berharap kepada siswa-siswi SMP N 4 Pandak sebagai generasi penerus bangsa agar belajar dengan rajin dan di masa pandemi ini tidak berkerumun atau nongkrong maupun membunyikan mercon,” pesan Kapolsek Pandak (Humas Polsek Pandak)
No comments:
Post a Comment