17 December 2021

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang Dampingi Vaksinasi Bagi ODGJ

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang Aipda Fitri Kusharyanto mendampingi kegiatan vaksinasi di wilayah Kalurahan Palbapang Bantul. Hari ini, Jumat (17/12/2021), kegiatan vaksinasi dilaksanakan secara door to door oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Bantul 1 di Dusun Dagaran dan Dusun Kadirojo.

Aipda Fitri Kusharyanto menjelaskan, vaksinasi door to door merupakan salah satu upaya meminimalisir potensi penyebaran Covid-19 dan dalam rangka percepatan vaksinasi bagi masyarakat.

Salah satu kelompok masyarakat yang menjadi sasaran vaksinasi ini adalah Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dan disabilitas.

ODGJ harus diberi suntikan vaksin Covid-19 karena berpotensi menjadi bagian dari mata rantai penyebaran Covid-19. Dalam kegiatan vaksinasi kali ini ada 3 warga yang mendapat suntikan vaksin dosis kedua dengan jenis sinovac. (Humas Polsek Bantul)

No comments:

Post a Comment