Aiptu Ibnu Wahkid disela melaksanakan pengamanan mengatakan sebelum pelaksanaan vaksinasi, para warga yang akan divaksin terlebih dahulu mengikuti beberapa tahapan diantaranya melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening yang meliputi pengecekan suhu tubuh, serta pemeriksaan riwayat penyakit. Jika memenuhi syarat yang ditentukan maka bisa dilanjutkan untuk pemberian vaksin.
“Pendampingan serta pengamanan yang kami laksanakan dalam kegiatan vaksin tahap booster ini, dengan harapan pelaksanaan vaksinasi bisa dapat berjalan dengan baik dan aman serta sesuai dengan tahapan yang telah ditentukan oleh tim kesehatan dari Puskesmas Sewon 1,” ujar Aiptu Ibnu.
Selain mengadakan pemantauan, pihaknya juga memberikan himbauan penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) terhadap warga binaannya. Sehingga diharapkan dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Sementara Kapolsek Sewon Kompol Suyanto,S.H., menerangkan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas dalam pengamanan vaksinasi senantiasa sebagai wujud kepedulian Bhabinkamtibmas kepada warganya. Selain itu, juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman pelaksanaannya dan dapat berjalan dengan tertib dan lancar.
“Kita terus memberikan pelayanan terbaik demi mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif,” pungkasnya. (Humas Polsek Sewon)
No comments:
Post a Comment