04 July 2022

Polsek Banguntapan dan Koramil Gelar Latihan Perdana Paskibra Tingkat Kapanewon Banguntapan

Polsek Banguntapan bersama Koramil menggelar latihan perdana Paskibra Kapanewon Banguntapan di Lapangan Parkir JEC, Banguntapan, Bantul, Senin (4/7/2022).

Kegiatan latihan tersebut diikuti oleh siswa-siswi tingkat SMA yang telah lolos seleksi sebagai Paskibra yang akan bertugas dalam upacara peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77 Tingkat Kapanewon Banguntapan.

Kanit Binmas Polsek Banguntapan, AKP Sarim, saat meninjau kegiatan latihan tersebut memberikan semangat dan motivasi baik kepada Paskibra maupun tim pelatih.

“Ikuti latihan dengan sungguh-sungguh, displin dan tunjukkan yang terbaik,” pesannya. (Humas Polsek Banguntapan)

No comments:

Post a Comment