06 May 2025

Antisipasi Konvoi Kelulusan, Bhabinkamtibmas Tirtonirmolo Lakukan Koordinasi dengan Pihak Sekolah

Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif menjelang pengumuman kelulusan siswa SMA/SMK dan sederajat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tirtonirmolo, Bripka Dwi Nur Wahono, melakukan koordinasi dengan tenaga pendidik di wilayah Kemantren Kotagede, pada Senin pagi (5/5/2025).

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipatif terhadap potensi aksi konvoi atau perayaan kelulusan yang dapat mengganggu ketertiban umum. Salah satu sekolah yang dikunjungi adalah SMK Negeri 1 Kasihan.

Dalam kunjungan tersebut, Bripka Dwi menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada kepala sekolah dan guru pendidik. Ia mengimbau agar pihak sekolah lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap lingkungan sekolah serta melakukan pengawasan terhadap siswa-siswinya. Ia juga menekankan agar pihak sekolah segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila terjadi gangguan keamanan atau hal-hal yang tidak diinginkan.

Sementara itu, di tempat terpisah, Kapolsek Kasihan Kompol Suharno, M.Kom, Ceh, CHFI, menyampaikan bahwa pengumuman kelulusan tahun ini dilaksanakan melalui website resmi masing-masing sekolah. Siswa tidak diperkenankan datang langsung ke sekolah guna mencegah terjadinya pawai atau konvoi kendaraan yang dapat menimbulkan gangguan di jalan raya.

Langkah preventif ini diharapkan dapat menciptakan suasana yang aman dan tertib dalam momen kelulusan para siswa.

No comments:

Post a Comment