24 May 2025

Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Ngestiharjo Hadiri Upacara Pembukaan Pesta Siaga Kwaran Kasihan 2025

Kanit Binmas Polsek Kasihan, Iptu Basuki, bersama Bhabinkamtibmas Ngestiharjo menghadiri upacara pembukaan Pesta Siaga Kwartir Ranting (Kwaran) Kasihan Tahun 2025 yang digelar pada Sabtu, 24 Mei 2025.

Acara tersebut berlangsung di Lapangan Pancasila, Komplek SLB Negeri 1 Bantul, mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.

Upacara ini diikuti oleh berbagai elemen, di antaranya Forkompinkap Kasihan, Ketua Ranting Kwaran Kasihan, para kepala sekolah SD se-Kapanewon Kasihan, peserta Pesta Siaga, tamu undangan, anggota FKPM, serta jajaran Bhabinkamtibmas.

Kegiatan pembukaan ini merupakan bagian dari rangkaian acara Pesta Siaga yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat kebersamaan, kedisiplinan, serta nilai-nilai kepramukaan di kalangan siswa sekolah dasar.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif.

No comments:

Post a Comment