Minggu pagi ini (17/12) sesuai jadwal tahapan pengisian lowongan pamong desa Desa Trirenggo, 21 orang peserta calon Kasi Kesejahteraan mengikuti ujian seleksi yang dilaksanakan oleh STPMD APMD Yogyakarta sebagai pihak ketiga yang dipilih bekerjasama dengan panitia pengisian lowongan pamong desa. Mereka terdiri dari 12 orang pria dan 9 orang perempuan, dan dengan jumlah tersebut berarti bahwa minat untuk menjadi pamong desa cukup tinggi.
Bertempat di SMP Negeri 1 Bantul yang terletak di wilayah Desa Trirenggo, mereka peserta ujian sesuai pasal 11 Perda 5 /2016 Tentang Pamong Desa, akan menjalani empat tahapan seleksi meliputi ujian tertulis, wawancara, tes psikologi dan ujian praktek. Setiap tahapan akan diumumkan baik di tempat ujian maupun di Balai Desa Trirenggo.
Acara pembukaan ujian seleksi dihadiri antara lain di samping peserta seleksi juga panitia seleksi, penguji, Lurah Desa Trirenggo, Kasi Pemerintahan Kecamatan Bantul dan setelah acara ini dilanjutkan dengan proses ujian seleksi yang akan diselesaikan satu hari ini untuk mendapatkan calon pamong desa dengan peringkat hasil ujian seleksi terbaik yang nantinya akan dimintakan rekomendasi dari Camat Bantul untuk diangkat sebagai pamong desa atau Kasi Kesejahteraan Desa Trirenggo.
Diharapkan dengan proses seleksi melalui ujian ini dapat menghasilkan calon Kasi Kesejahteraan Desa Trirenggo terpilih sesuai harapan semua, yaitu yang mampu dan mau untuk mengabdi penuh waktu di Pemerintah Desa Trirenggo dalam rangka untuk membawa masyarakat Desa Trirenggo yang lebih sehat, lebih cerdas dan lebih sejahtera.
Selama kegitan berlangsung personil Polsek Bantul melaksanakan pengamanan hingga acara selesai dalam keadaan aman tertib. (Sihumas Polsek Bantul)
No comments:
Post a Comment