Panit Sabhara Polsek Sewon Iptu Sulis Suklianto mengatakan sebelum ditemukan meninggal, korban sempat mengeluh sakit dan sudah diperiksakan di Puskesmas Sewon 2, namun setelah 2 hari korban masih mengeluh sakit kepada rekannya Hardianto (saksi) warga Tembi Tempel RT 05, Timbulharjo, Sewon, Bantul.
Lanjut Iptu Sulis, pada hari kejadian Istri korban yang berada di Jakarta mengirim SMS kepada saksi untuk datang ke tempat kos korban guna melihat keadaan korban, sesampainya di TKP saksi melihat korban sudah tidak sadarkan diri, mengetahui kejadian tersebut selanjutnya saksi menghubungi Kartijo selaku pemilik kos, dan menghubungi Polsek Sewon.
Dari hasil pemeriksaan petugas Puskesmas Sewon 2 Korban sudah meninggal dunia dan olah TKP dari Petugas Inafis Polres Bantul dalam tubuh korban tidak ditemukan tanda tanda kekerasan, dan diduga korban meninggal dunia karena sakit, selanjutnya korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda D.I. Yogyakarta. (Humas Polsek Sewon)
No comments:
Post a Comment