Bhabinkamtibmas Kalurahan Banguntapan Monitoring Penyaluran Bantuan Beras dari Pemerintah

Posted by Humas Polres Bantul on 11:15

Bhabinkamtibmas Kalurahan Banguntapan Aipda Ari Priyono monitoring kegiatan penyaluran bantuan beras dari pemerintah di Kalurahan Banguntapan, Banguntapan, Bantul, Rabu (9/10/2024).

Bantuan beras tersebut disalurkan kepada 1.780 keluarga penerima manfaat (KPM), yang masing-masing menerima 10 kilogram beras.

Kegiatan ini dihadiri oleh Lurah Banguntapan, Dukuh, pegawai PT. Pos Indonesia, FPRB, Linmas, serta warga penerimabantuan. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:15

0 komentar:

CB