Petugas Polsek Banguntapan melakukan pengecekan terhadap tahanan yang berada dalam ruang tahanan Polsek Banguntapan, Kamis (20/2/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas, Ipda Basori.
“Kami lakukan pengecekan ini sebagai bagian dari prosedur keamanan dan perlindungan terhadap tahanan. Alhamdulillah, hari ini kami dapat melaporkan bahwa tahanan dalam keadaan lengkap dan sehat,” ungkapnya.
Selain melakukan pengecekan rutin, para petugas juga mengajak para tahanan untuk berolahraga guna menjaga kesehatan fisik mereka.
“Kegiatan olahraga ini diharapkan dapat menjaga kesehatan para tahanan selama berada di dalam ruang tahanan,” ujarnya.
Pengawasan yang ketat dan kegiatan olahraga bagi tahanan menunjukkan komitmen Polsek Banguntapan dalam memperlakukan tahanan dengan baik, memastikan hak-hak mereka terpenuhi dan menjaga kesehatan mereka selama masa penahanan. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)
Pengecekan Rutin Ruang Tahanan Polsek Banguntapan
Posted by tribratanewsbantul on 15:54
Related Posts
- Mewakili Kapolsek Piyungan, AKP Giyarto Hadiri HUT Ke-7 Obyek Wisata Kebon Pring
- Bhabinkamtibmas Kalurahan Sitimulyo Hadiri Senam Sehat dan Jelajah Atraksi Seni di Obyek Wisata Setren Opak
- Panit Binmas Polsek Kasihan Hadiri Grand Opening Pemuda Organisasi Desa Bangunjiwo
- Bhabinkamtibmas Kalurahan Ngestiharjo Pengukuhan Relawan Songgo Bareng di Padukuhan Onggobayan
- Bhabinkamtibmas Kalurahan Bantul Hadiri Technical Meeting Turnamen Bola Voli KARPOV CUP III 2025
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 15:54
0 komentar:
Post a Comment