Satlantas Polres Bantul bersama Radio RRI Yogyakarta menggelar talkshow tentang Sosialisasi Operasi Keselamatan Progo 2025, Senin (10/2/2025).
Sosialisasi bertujuan agar masyarakat dapat mengetahui pelaksanaan Operasi Keselamatan Progo 2025 yang digelar selama 14 hari, terhitung mulai 10 hingga 23 Februari 2025.
“Operasi Keselamatan tersebut akan berlangsung pada tanggal 10 sampai dengan 23 Februari 2025 dengan melibatkan 240 personel didukung stakeholders terkait,” jelas Kanit Kamsel Satlantas Polres Bantul, Ipda Joko Tri Hasbiyanto.
Terkait talkshow dengan radio, Joko Tri menjelaskan bahwa kegiatan tersebut sebagai bentuk sosialisasi dan edukasi. “Bagaimana mengajak masyarakat untuk mematuhi disiplin berlalu lintas guna mewujudkan kamseltibcarlantas,” ucapnya.
Lebih dari itu, talkshow yang digelar dalam rangka Operasi Keselamatan Progo 2025 menjadi sarana efektif dalam menginformasikan segala sesuatu yang berhubungan dengan tertib berlalu lintas, wawasan perundang-undangan lalu lintas, keselamatan berkendara.
“Kami berharap dengan adanya sosialisasi ini masyarakat bisa lebih peduli dalam menciptakan lalu lintas yang aman dan peduli keselamatan,” imbuhnya.
Ia menyebut, sasaran dari Operasi Keselamatan Progo 2025 yakni meningkatkan kepatuhan dan ketaatan pengguna jalan. Dengan harapan pengguna jalan betul-betul tertib dalam berlalu lintas.
“Tujuannya adalah meningkatnya kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunnya angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas sehingga tercipta kamseltibcarlantas,” ujarnya.
Konsep operasi yang dilaksanakan ini mengedepankan kegiatan preemtif, preventif, serta penegakkan hukum bidang lalu lintas, dengan pelaksanaan secara elektronik dan teguran simpatik.
“Adapun target pelanggaran prioritas adalah penggunaan helm tidak SNI, berkendara di bawah umur, boncengan lebih dari satu orang, penggunaan HP saat berkendara, berkendara di bawah pengaruh alkohol maupun narkoba, melawan arus, tidak pakai sabuk keselamatan, knalpot tidak sesuai spektek dan pelanggaran odol,” terangnya.
Selain itu, Polres Bantul juga akan mengeluarkan produk yang berisi imbauan seperti meme, brosur, video pendek, stiker, leaflet, spanduk dan papan imbauan.
“Kami berharap agar masyarakat selalu menaati peraturan lalu lintas, agar senantiasa menjadi pribadi yang berkeselamatan selama di jalan,” tandasnya.
Polisi Bantul Sosialisasi Operasi Keselamatan Progo Lewat Radio
Posted by Humas Polres Bantul on 12:45
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:45
0 komentar:
Post a Comment