Kampanye Hari Pertama Calon Lurah Desa Murtigading

Posted by tribratanewsbantul on 16:48

Hari ini, Senin 17 Oktober 2016, tahapan pilurdes wilayah Kecamatan Sanden sudah memasuki masa kampanye. Kampanye hari pertama calon lurah Desa Murtigading dilaksanakan di pendopo rumah Bapak Suratino Dusun Trisigan 2 RT 04 Murtigading, Sanden, Bantul mulai pukul 14.00 Wib.

Giat kampanye dihadiri Kasi Pemerintahan Kecamatan Sanden Mulyadi, SIP, Ketua BPD Murtigading H.Agus Rahajudi, S.Pd beserta anggota, Ketua panitia pilurdes Murtigading Tyasna Tamtama, S.Pd beserta anggota, Bhabinkamtibmas Desa Murtigading Aiptu Sabari, ketiga calon lurah desa yaitu Drs.Bambang Triyanto, Drs. Sutrisno, Sunaryo beserta istri masing-masing, serta warga masyarakat pendukung masing-masing calon.

Ketua panitia pemilihan lurah desa Murtigading,  Tyasna Tamtama, S.Pd, mengucapkan terimakasih kepada Kadus 4 dan warga masyarakat yang sudah menyediakan tempat pada kampanye hari ini, termasuk juga panitia pilurdes dan Pemerintah Desa Murtigading yang telah melaksanakan tahapan pilurdes dengan tertib. Sesuai keputusan panitia pilurdes, pelaksanaan kampanye hanya dalam bentuk penyampaian visi misi tanpa dialog. Hal ini berdasarkan pertimbangan bahwa masyarakat Murtigading yang santun, maka tingkat kesantunan masyarakat akan tetap dipertahankan dan kampanye yang paling santun adalah kampanye penyampaian visi misi, ujar Tyasna Tamtama.

Lebih lanjut Tyasna menjelaskan, dalam kamapnye setiap calon lurah desa diberikan waktu 10 menit dalam penyampaikan visi misi. Dalam penyampaian kampanye tidak boleh saling mengejek maupun meremehkan calon lain, tambah Tyasna Tamtama ketua panitia pilurdes Murtigading.

Calon lurah nomor urut , Drs. Bambang Triyanto saat penyampaian kampanye mengatakan bahwa dirinya mempunyai semboyan atau motto "Bersama rakyat manunggal rasa ingin menuju Murtigading lebih sejahtera,". Visinya perubahan kearah yang lebih baik. Misinya, sebagai lurah desa harus bisa melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai penyelenggara pemerintah desa, melaksanakan pembangunan desa, melaksanakan pembinaan kemasyarakatan desa, memberdayakan masyarakat desa. Strategi yang dilakukan untuk mewujudkan misinya yaitu begitu dilantik menjadi lurah akan menggulirkan budaya disiplin, baik disiplin waktu, administrasi, dan keuangan. Strategi kedua adalah budaya kerja, yakni bekerja sesuai dengan tugas pokok masing-masing, dan budaya santun baik dalam sikap, perbuatan dan tingkah laku.

Calon lurah nomor 2, Drs. Sutrisno dalam kampanyenya  akan mewujudkan Murtigading yang sukses, makmur, demokratis, agamis menuju desa berkemajuan. Untuk muwujudkan visi dan misinya diperlukan dukungan dari masyarakat. Tahun 2016 desa Murtigading juara 2 pelayanan masyarakat tingkat Kabupaten Bantul. Ini merupakan satu kemajuan, dan kedepan akan  dipertahankan sebagai desa yang maju, modern, dan menjadi teladan bagi desa yang lain, papar Sutrisno.

lain n perlu butih kerja keras. Ada 4 hal program, profesionalitas dlm rangka gar prm tentu seluruh elemen masy, hars bahu membahu kat kemajuan. Akan dibetikan tunkin kod pamong yg kerja profesional yg kurang baik akan di bina, perlu adanya pengelloaan keu yg transparan akuntabel n penuh tanggungjawab. Kedua agar kat pembangunan masy baik kanyor desa n luar kanyor desa. Dlm desa akan dibangun akntor lembaga desa untuk koordinasi, kantor bpd, karangtaruna, pkk dan bumdes, pembanguan diluar desa pemb yg sudah dimusyadi dusun msg2 sesuai prioritas yg sudah direncanakan. Ketuga pembinaan masy, akan diarahkan pd pembinaan keagamaan juga bin generasi muda, pe.uda sbg harapan bangsa akan diarahkan kearah yang lebih baik. Keempat, pemberdayaan masy akan diarahkan dlm rangka kat produk andalan dusun demi pembangunan ekonomi masy. Harapan kedepan kita akan selalu koordinas dg musyawarah mufakat unyuk bekerja tanpa pamrih. Pemimpin harus jujur, iman dan amanah.

Sedangkan calon lurah nomor 3, Sunaryo dalam kampanyenya  mengatakan, kekompakan dan kebersamaan adalah kekuatan. Visinya adalah mengabdi atau pengabdian. Jika terpilih menjadi lurah akan mengabdi kepada masyarakat yang artinya dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat. Misinya, pertama bersatu kita teguh bercerai kita runtuh, nantinya akan menyatukan semua elemen masyarakat. Kedua, Murtigading berkemajuan dengan menampung dan mengawal sampai terwujudnya aspirasi masyarakat. Lebih lanjut Sunaryo mengatakan, akan mengembangkan produk unggulan masyarakat Murtigading, diantaranya lemper dan adrem.

Dalam kampanye tersebut, jajaran anggota Polsek Sanden melaksanakan pengamanan dan giat berakhir pukul 15.00 Wib. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 16:48

0 komentar:

CB