Razia Kendaraan Di Jalan Wates-Godean Sedayu Bantul

Posted by tribratanewsbantul on 09:53

Senin, 18 Maret 2019 sekira pukul 21.00 wib anggota gabungan Polsek Sedayu, Kasihan, Pajangan dan polsek Pandak dipimpin Ipda Sunaryo melaksanakan razia kendaraan di jalan Wates-Godean, Sedayu Bantul.

Kapolsek Sedayu menyampaikan kegiatan ini dalam rangka Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KKYD) dengan tujuan mengantisipasi aksi kejahatan jalanan (Klitih), curas, curat dan tindak kejahatan lainya.

Program KKYD ini dinilai masih efektif bertujuan untuk menekan adanya kejahatan jalanan (klitih) yang sangat meresahkan masyarakat. Kedepan kegiatan KKYD ini akan terus dilaksanakan untuk menekan angka kriminalitas

Adapun dalam razia ini petugas menghentikan puluhan sepeda motor dan mobil yang melintas di jalan tersebut untuk diperiksa, namun petugas tidak menemukan pelanggaran tindak pidana.

Selesai razia kendaraan kegiatan dilanjutkan patroli diwilayah polsek masing masing dengan sasaran gerombolan remaja, curat dan curas situasi aman tertib. (Humas Polsek Sedayu)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:53

0 komentar:

CB