Senam SKJ Di Halaman Kantor Koramil Kretek

Posted by tribratanewsbantul on 09:45

Personil Polsek Kretek bersama Forkompincam dan Instansi terkait melaksanakan senam SKJ di halaman kantor Koramil Kretek, Jum'at (14/06/2019) pagi.

Forkompincam Kretek setiap hari Jum'at melaksanakan berbagai kegiatan yang diantaranya adalah PSN dan SKJ. Sedangkan untuk SKJ dilaksanakan dalam satu bulan sekali dengan tempat secara bergilir.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Kretek Cahya Widada S.Sos,MH,Ndan Ramil Kapten Mardiyono dan para Kepala Instansi terkait serta para karyawan tersebut disamping agar jasmani tetap sehat juga bertujuan untuk meningkatkan sinergitas kerja yang lebih erat sesuai dengan bidangnya dalam melayani warga masyarakat.

Selesai pelaksanaan senam dilanjutkan dengan ramah tamah dan koordinasi serta evaluasi situasi perkembangan kamtibmas.(Humas Polsek Kretek).


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:45

0 komentar:

CB